Variasi Dan Kombinasi Gerak Dalam Permainan Bulutangkis ( Badminton) | Berbagai Reviews

Kumpulan Artikel Pendidikan Pengetahuan dan Wawasan Dunia

8 Maret 2022

Variasi Dan Kombinasi Gerak Dalam Permainan Bulutangkis ( Badminton)

badminton

Olahraga bulu tangkis merupakan salah satu olahraga yang populer, karena bulu tangkis diterima dan sering dimainkan oleh semua kalangan. Mulai dari anak-anak, remaja, sampai orang dewasa dan tidak harus menjadi atlet untuk memainkan olahraga satu ini. 

Bulu tangkis atau badminton adalah suatu olahraga yang menggunakan alat yang berbentuk bulat dengan memiliki rongga - rongga di bagian pemukulnya serta memiliki gagang. Alat ini disebut dengan nama raket yang dimainkan oleh dua orang atau dua pasangan yang saling berlawanan. Permainan bulutangkis merupakan permainan bola kecil yang dapat dimainkan secara tunggal dan ganda. Dalam permainan bulutangkis terdapat variasi dan kombinasi gerak. 

Variasi dan kombinasi gerak dalam bulutangkis adalah variasi dan kombinasi gerak dasar lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif. Gerak lokomotor adalah gerak berpindah tempat seperti gerak berjalan, berlari, dan meloncat. Gerak nonlokomotor adalah di tempat seperti menekuk, meliuk, mengayun dan memutar. Gerak manipulatif adalah gerak menggunakan benda lain luar tubuh seperti gerak memukul kok.

Permainan bulutangkis sangat popular dan menjadi salah satu olahraga yang diminati di Indonesia. Banyak prestasi baik dari tingkat nasional, maupun Internasional. Permainan bulutangkis adalah permainan dengan memakai raket dan kok yang dipukul melampaui jaring yang terpasang di tengah lapangan.

Beberapa variasi dan kombinasi gerak dalam permainan bulutangkis sebagai berikut.

1. Variasi dan Kombinasi Gerak Lokomotor dan Manipulatif dalam Permainan Bulutangkis

Pada permainan bulutangkis, penguasaan lapangan sangat diperlukan. Kita harus bergerak secara cepat untuk menjangkau bola. Oleh karena itu, kita perlu melakukan variasi gerak berjalan, dan meloncat. Gerak berjalan, berlari, dan melompat merupakan gerak lokomotor karena gerak dilakukan dengan berpindah tempat. Variasi gerak lokomotor dapat dikombinasi dengan gerak manipulatif seperti memukul kok. Variasi gerak lokomotor dan manipulatif dalam permainan bulutangkis untuk melatih pukulan smes maupun drop shot. 

a. Variasi gerak berjalan dan meloncat dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan                  bulutangkis.


variasi dan kombinasi gerak lokomotor

Penguasaan lapangan dapat dilakukan dengan bergerak ke depan dan ke belakang, serta kesamping kanan kiri. Variasi gerak berjalan dan meloncat dengan kombinasi gerak memukul dalam permainan bulutangkis dapat kita pelajari dan praktikkan dengan mengamati gambar berikut.

Langkah-langkah melakukan gerak pada gambar di atas sebagai berikut.

  • Berdiri tegak, kaki dibuka selebar bahu, menghadap ke depan.
  • Berjalan ke samping kanan.
  • Pandangan ke arah datangnya kok.
  • Setelah kok datang, melompat ke atas.
  • Pukul kok ke depan dari atas menuju sasaran yang ditentukan.
  • Pukulan melewati atas tali dan menuju bawah.
  • Usahakan kok masuk tepat sasaran.

b. Variasi Gerak Berlari dan Meloncat dengan Kombinasi Gerak Memukul Kok dalam Permainan              Bulutangkis


bulu tangkis

Selain penguasaan lapangan, kita perlu mempelajari pukulan untuk mendapatkan poin. Gerak yang dilakukan harus secara cepat dan arahnya ke bawah, serta melewati net. Pukulan yang di maksud adalah pukulan smes. Pukulan smes dapat dilakukan sambil berlari dan meloncat. Pelajari variasi dan kombinasi gerak untuk latihan pukulan smes. Praktikkan langkah-langkah melakukan variasi gerak berlari dan meloncat dengan kombinasi gerak memukul dalam permainan bulutangkis. 

Langkah-langkah melakukan gerak pada gambar di atas sebagai berikut.

  • Berdiri tegak, kaki dibuka selebar bahu, menghadap ke depan.
  • Pegang raket dengan tangan kanan dan pandangan ke arah datangnya kok.
  • Berlari ke depan, setelah kok datang, lalu melompat ke atas.
  • Pukul kok kedepan dari atas menuju sasaran yang ditentukan.
  • Pukulan melewati atas tali dan menuju bawah dengan kontrol yang baik.
  • Usahakan kok mengenai sasaran berupa botol yang disusun.

2. Variasi dan Kombinasi Gerak Nonlokomotor dan Manipulatif dalam Permainan Bulutangkis.


bulutangkis

Servis juga merupakan salah satu teknik dalam permainan bulutangkis. Selain servis, ada juga berbagai macam pukulan seperti lop, drive, drop shot, dan smes. Servis dan beberapa pukulan dilakukan tanpa berpindah tempat. Gerak tanpa berpindah tempat adalah gerak nonlokomotor. Gerak tersebut dapat dikombinasikan dengan gerak memukul kok. Gerak memukul merupakan gerak manipulatif. Agar dapat dilakukan servis yang baik, pelajari variasi dan kombinasi gerak nonlokomotor dan manipulatif dalam permainan bulutangkis.

a. Variasi gerak mengayun dan menekuk tangan dengan kombinasi gerak memukul kok dalam                    permainan bulutangkis.


variasi dan kombinasi gerak


Untuk mengawali permainan bulutangkis dilakukan dengan servis. Servis sebagai serangan awal. Servis dapat dilakukan dengan variasi gerak mengayun dan menekuk dengan kombinasi gerak memukul kok. servis terdiri atas servis pendek yang dilakukan dengan gerak memukul dari depan dan servis panjang yang dilakukan dengan gerak memukul dari bawah. Ayo, pelajari dan praktikkan langkah-langkah melakukan variasi gerak mengayun dan menekuk dengan kombinasi gerak memukul dalam permainan bulutangkis.

Langkah-langkah melakukan gerak pada gambar di atas sebagai berikut.

  • Berdiri tegak, kaki kiri ke depan dan kaki kanan di belakang.
  • Pegang raket dengan tangan kanan dan kok pada tangan kiri.
  • Pandangan ke arah sasaran yang dituju.
  • Tarik tangan ke belakang dan ayunkan tangan ke atas dari bawah.
  • Lepaskan kok, lalu pukul kok melewati tali ke sasaran yang di tuju.
  • Tangan ditekuk pada saat memukul kok.
  • Usahakan semua kok masuk ke semua sasaran yang tepat.
  • Mulailah dari sasaran dengan nomor terkecil.


b. Variasi gerak memutar dan menekuk dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan                bulutangkis.


variasi dan kombinasi gerak

Pada permainan bulutangkis terdapat berbagai macam gerak memukul kok. Gerak memukul digunakan untuk menerima servis lawan. Gerak memukul kok juga dapat digunakan untuk melakukan sasaran. Gerak memukul kok dapat dilakukan dengan cepat dan tanpa berpindah tempat. Gerak memukul kok dapat dikombinasikan dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan bulutangkis dapat dipelajari. Perhatikan gambar berikut.

Langkah-langkah melakukan gerak pada gambar berikut.

  • Berdiri tegak, kaki kiri di depan dan kaki kanan di belakang.
  • Pegang raket dengan tangan kanan dan pandangan ke depan.
  • Tarik tangan kanan ke belakang, lalu ayunkan ke depan.
  • Saat mengayunkan tangan, badan diputar ke depan mengikuti ayunan tangan.
  • Lepaskan kok, lalu pukul kok kedepan melewati garis yang sudah ditentukan.
  • Tangan ditekuk pada saat memukul kok dan lakukan dengan kontrol yang baik.

c. Variasi gerak meliuk dan menekuk dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan                    bulutangkis.


bulutangkis


Gerak memukul kok dengan arah kok melambung dapat dilakukan dengan pukulan lob. Kita pelajari variasi gerak meliuk dan menekuk dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan bulutangkis.

Langkah-langkah melakukan pada gambar diatas sebagai berikut.

  • Berdiri, kaki kiri ditekuk ke depan dan kaki kanan lurus ke belakang.
  • Pegang raket dengan tangan kanan dan pandangan tertuju pada kok.
  • Liukkan badan ke belakang saat kok datang.
  • Angkat tangan kanan ke atas, lalu ditekuk dan ayunkan tangan ke depan.
  • Pukul kok menuju sasaran melewati dua tali yang direntangkan.
  • Usahakan kok melewati tali yang berbeda ketinggian dan masuk ke bidang.


d. Variasi gerak dan menekuk dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan bulutangkis.


bulutangkis


Untuk memukul kok yang berada di depan net, kita dapat melakukan gerak tanpa berpindah tempat. Gerak menekuk kaki ke depan dan mengayunkan tangan untuk menjangkau bola dapat dikombinasikan dengan gerak memukul kok. Pelajari variasi gerak menekuk dan mengayun dengan kombinasi gerak memukul kok dalam permainan bulutangkis,

Langkah-langkah melakukan gerak pada gambar di atas sebagai berikut.

  • Berdiri tegak, kaki dibuka selebar bahu.
  • Pegang raket dengan tangan kanan dan pandangan tertuju pada kok.
  • saat kok datang, tekuk kaki kanan ke depan untuk menjangkau kok.
  • Pukul kok ke depan melewati tali dengan mengayunkan tangan ke atas.
  • Pukulan dilakukan dari bawah dengan kontrol yang baik.


3. Variasi dan Kombinasi Gerak Lokomotor, Nonlokomotor, dan Manipulatif dalam Permainan                   Bulutangkis.

Ada beberapa macam variasi dan kombinasi gerak lokomotor, nonlokomotor, dan manipulatif dalam permainan bulutangkis. Sebagai contoh, variasi gerak berlari dan menekuk dengan gerak memukul kok dapat dilakukan saat mengembalikan kok yang berada jauh dari jangkauan.


variasi dan kombinasi gerak


Langkah - langkah melakukan gerak pada gambar di atas sebagai berikut.

  • Berdiri tegak, kaki dibuka selebar bahu, menghadap ke depan.
  • Pegang raket dengan tangan kanan dan pandangan kearah datangnya kok.
  • Berlari ke depan, setelah kok datang kaki ditekuk ke depan.
  • Pukul kok ke depan, setelah kok datang kaki ditekuk ke depan.
  • Pukulan melewati atas tali dan menuju ke kotak yang disediakan.
  • Usahakan kok masuk dengan tepat ke kotak atau keranjang yang disediakan.



Demikianlah informasi dari artikel yang berjudul Variasi Dan Kombinasi Gerak Dalam Permainan Bulutangkis ( Badminton). Apabila ada kekurangan ataupun kekeliruan pada penulisan artikel ini, Berbagai Reviews mengucapkan mohon maaf yang sebesar - besarnya. Silahkan tinggalkan pesan yang bijak pada kolom komentar yang tersedia. Terima kasih sudah mampir, semoga bermanfaat.

Bahan bacaan lainya silahkan klik Pustaka Pengetahuan

Tutorial cara budidaya silahkan klik Baraja Farm 

Untuk belajar budidaya, silahkan klik Baraja Farm Channel

Media sosial silahkan klik facebook


Tidak ada komentar:

Posting Komentar