Mei 2018 | Berbagai Reviews

Kumpulan Artikel Pendidikan Pengetahuan dan Wawasan Dunia

31 Mei 2018

Soal Peluang pada Matematika Beserta Kunci Jawabannya, Mathematics.

Soal Peluang pada Matematika Beserta Kunci Jawabannya, Mathematics.

Soal Peluang pada Matematika beserta kuncinya jawabannya - berbagaireviews.com



Soal No.1.
Jika kita melempar sebuah dadu sebanyak satu kali, tentukan peluang munculnya mata dadu 4 ?

Pembahasan.
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(s) = 6
Titik sampel mata dadu bernilai 4 : n(A) = 1
Rumus untuk mencari peluang munculnya mata dadu 4
P(A) = n(A)
n(S) ⇔ P(4) = 1/6
 Jadi, peluang munculnya mata dadu 4 adalah 1/6

Soal No.2.
Dua buah dadu dilempar bersama – sama.
Hitunglah peluang munculnya jumlah mata dadu 9 ?

Pembahasan:
Ruang Sampel (S) : {(1,1),(1,2),(1,3),(1,4),(1,5),(1,6),(2,1),(2,2),(2,3),(2,4),(2,5),(2,6),(3,1),(3,2),(3,3),(3,4),(3,5),(3,6),(4,1),(4,2),(4,3),(4,4),(4,5), (4,6),(5,1),(5,2),(5,3),(5,4),(5,5),(5,6),(6,1),(6,2),(6,3),(6,4),(6,5),(6,6)}.
Dengan demikian diperoleh banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 36
Titik sampel dua mata dadu berjumlah 9 : (3,6) (4,5) (5,4) (6,3) → n(9) = 4
Peluang munculnya jumlah mata dadu 9
P(9) = 4/36
 P(9) = 1/9
 Jadi, peluang munculnya jumlah mata dadu 9 adalah : 1/9

Soal No.3.
Hitunglah peluang terambilnya kartu As dari sebuah permainan kartu bridge ?

Pembahasan:
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 52
Titik sampel kartu as: n(A) = 4
Peluang terambilnya kartu As :
P(A) =  4/52 = 1/13
 Jadi, peluang terambilnya kartu As adalah : 1/13

Soal No.4
Jika kita memiliki sebuah dadu yang dilempar sebanyak satu kali. Berapa peluang muncul:
Mata dadu genap dan
Mata dadu bukan genap

Pembahasan.

Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 6
Untuk Mata Dadu Genap
Titik sampel mata dadu genap : (2), (4), (6) → n(A) = 3
Peluang muncul mata dadu genap :
P(A) = 3/6 = 1/2
 Jadi, peluang muncul mata dadu genap adalah : 1/2
Untuk Mata Dadu Bukan Genap
Ingat teori tentang Kompelemen suatu kejadian. Jika ada kata-kata bukan, berarti mengarah kepada komplemen suatu kejadian.
P(A) + P(A') = 1 ⇔  1/2 + P(A') = 1 ⇔  P(A') = 1 - 1/2 ⇔ P(A') = 1/2
Jadi, peluang muncul mata dadu bukan genap adalah : 1/2

Soal No.5.
Apabila sebuah dadu bermata 6 dilempar. Carilah peluang untuk tidak mendapat sisi dadu 4 ?

Pembahasan:
Dalam menjawab soal ini terdapat dua cara, yaitu :
1. Cara Pertama
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 6
Peluang untuk tidak mendapat sisi dadu 4, artinya selain angka 4, berarti dadu menampilkan sisi angka : 1, 2, 3, 5 dan 6.
Artinnya Titik sampelnya :(1), (2), (3), (5), (6) → n(A) = 5
Peluang muncul sisi dadu bukan 4 :
P(A) = n(A)
n(S) = 5/6

2. Cara Kedua
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 6
Peluang muncul hanya sisi dadu 4 adalah sekali, artinya n(A) = 1
Peluang muncul sisi dadu 4 :
P(A) = n(A)
n(S) = 1/6
Untuk mencari peluang sis dadu bukan 4, artinya selain angka 4, maka kita dapat gunakan rumus Komplemen suatu kejadian :
P(A) + P(A') = 1 ⇔  1/6 + P(A') = 1  ⇔  P(A') = 1 - 1/6 ⇔ P(A') = 5/6
 Jadi Peluang muncul sisi dadu bukan 4 adalah : 5/6

Soal No.6.
Jika kita melempar sebuah dadu sebanya satu kali, berapakah peluang munculnya mata dadu angka genap dan angka yang habis dibagi 3 ?

Pembahasan:
Soal ini adalah kasus dari penerapan dua kejadian dikatakan tidak saling lepas dimana terdapat kedua kejadian yang terjadi secara bersamaan
Rumus yang digunakan adalah :
P(A ∪ B) = P(A) + P(B) - P(A ∩ B)
Ruang sampel S = {1,2,3,4,5,6}
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 6
Kita misalkan D merupakan kejadian munculnya angka dadu genap, dan B munculnya angka dadu yang habis dibagi tiga maka:
Titik sampel D = {2,4,6} → n(D) = 3
Titik sampel B  = {3,6} → n(B) = 2
Jika diperhatikan ada titik sampel D yang juga terdapat di titik sampel B, denga demikian :
D ∩ B = {1}
Peluang munculnya angka dadu genap adalah :
P(D) = n(D)
n(S) = 3/6
Peluang munculnya angka dadu yang habis dibagi tiga adalah:
P(B) = n(B)
n(S) = 2/6
Jadi peluang kedua kejadian tersebut adalah :
P(D ∪ B) = P(D) + P(B) - P(D ∩ B)
P(D ∪ B) = 3/6 + 2/6 - 1/6
P(D ∪ B) =  4/6 =  2/3
Jadi peluang munculnya mata dadu angka genap dan angka yang habis dibagi 3 adalah : 2/3

Soal No.7.
Sebuah kantong terdiri dari 7 kelereng merah, 4 kelereng biru, dan 5 kelereng hijau. Dari kelereng- kelereng tersebut akan diambil satu kelereng. Carilah peluang terambilnya kelereng berwarna biru ?

Pembahasan :
Banyaknya anggota/ruang sampel : 7 kelereng merah + 4 kelereng biru + 5 kelereng hijaun = 16 Kelereng → n(S) = 16
Titik sampel kelereng biru n(A) = 4
Peluang terambilnya kelereng warna biru adalah :
P(A)= n(A)/n(S)
P(A) =  4/ 12 = 1/3

Soal No.8.
Sebuah dadu dilempar undi sekali. Tentukan peluang muncul mata dadu genap dan bilangan prima ?

Pembahasan :
Soal ini adalah kasus dari penerapan dua kejadian dikatakan tidak saling lepas dimana terdapat kedua kejadian yang terjadi secara bersamaan
Rumus yang digunakan adalah :
P(A ∪ B) = P(A) + P(B) - P(A ∩ B)
Ruang sampel S = {1,2,3,4,5,6}
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 6
Kita misalkan A merupakan kejadian munculnya angka dadu genap, dan B munculnya angka dadu bilangan prima:
Titik sampel A = {2,4,6} → n(A) = 3
Titik sampel 𝐵 = {2,3,5} → n(B) = 3
Jika diperhatikan ada satu titik sampel A yang juga terdapat di titik sampel B, denga demikian : A ∩ B = {1}
Peluang munculnya angka dadu genap adalah :
P(A) = n(D)
n(S) = 3/6
Peluang munculnya angka dadu bilangan prima adalah:
P(B)= n(B)
n(S)  = 3/6
Jadi peluang kedua kejadian tersebut adalah :
P(A ∪ B) = P(A) + P(B) - P(A ∩ B)
P(A ∪ B) = 3/6 + 3/6 - 1/6
P(A ∪ B) = 5/6
Jadi peluang munculnya peluang muncul mata dadu genap dan bilangan prima : 5/6

Soal No.9
Misalnya ketika memilih bola secara acak dari keranjang yang berisi 3 bola biru, 2 bola hijau dan 5 bola merah. Hitunglah peluang untuk mendapat bola biru atau merah ?

Pembahasan :

Soal ini merupakan contoh dari dua kejadian saling lepas. Dikatakan saling lepas karena kedua kejadian tersebut tidak dapat terjadi secara bersamaan. Kalau ada penekanan kata "dan" maka disebut "dua kejadian dikatakan tidak saling lepas". Jika ada penekanan kata "atau" maka disebut "dua kejadian saling lepas.
Rumus untuk dua kejadian saling lepas adalah :
P(A ∪ B) = P(A) + P(B)
Banyaknya anggota/ruang sampel : n(S) = 10
Kita misalkan A merupakan peluang mendapatkan bola biru, dan B merupakan peluang mendapatkan bola merah :
n(A) = 3
n(B) = 5
P(A) = 3/10
P(B) = 5/10
Peluang peluang untuk mendapat bola biru atau merah adalah :
P(A ∪ B) = P(A) + P(B)
P(A ∪ B) =  3/10 + 5/10
P(A ∪ B) =  8/10  =  4/5
Jadi peluang peluang untuk mendapat bola biru atau merah adalah : 4/5

Soal No.10.
Dalam sebuah permainan diharuskan kita melempar sebuah dadu sebanyak 30 kali. Hitunglah berapa frekuensi harapan muncul mata dadu angka 5 ?

Pembahasan :
Ruang Sampel (S) :{1, 2, 3, 4, 5, 6}
Banyaknya ruang sampel : n(S) = 6
Kejadian muncul mata dadu angka 5 :
5 = {5} → n(5) = 1
Peluang muncul angka 5 untuk satu kali lemparan adalah :
P(5)= n(5)/n(6)
P(5) = 1/6
Frekuensi harapan muncul angka 5 dari 30 kali percobaan adalah :
f(A) = n x P(A)
f(A) = 30 x P(5)
f(A) = 30 x 1/6
f(A) = 5
Jadi frekuensi harapan muncul mata dadu angka 5 adadalah : 5

30 Mei 2018

Sistem Ekskresi pada Manusia (Lengkap), Human Excretion System.

Sistem Ekskresi pada Manusia (Lengkap), Human Excretion System.


Sistem Ekskresi pada Manusia - berbagaireviews.com



Pengertian Sistem Ekskresi pada Manusia.

Sistem ekskresi sistem pembuangan zat-zat sisa pada makhluk hidup seperti karbon dioksida, urea, racun dan lainnya.

Sistem ekskresi adalah sistem biologis pasif yang membuang zat berlebih dan tidak diperlukan lagi dari cairan tubuh pada manusia, sehingga membantu mempertahankan homeostasis dalam tubuh dan mencegah kerusakan pada tubuh. Sebagian besar organ sehat pasti menghasilkan sampah metabolisme dan sampah lainnya. Sampah tersebut harus dikeluarkan, salah satunya melalui sistem ekskresi.

Sistem Ekskresi pada Manusia.

1. Ginjal.

Ginjal sistem ekskresi pada manusia - berbagaireviews.com

Ginjal adalah sepasang organ pada manusia yang berbentuk mirip kacang. Letak ginjal berada di abdomen (belakang perut), di kanan dan kiri tulang belakang, dan di bawah hati dan limpa. Ginjal mendapatkan pasokan darah dari arteri renalis. Pada bagian atas ginjal terdapat kelenjar adrenal. Fungsi utama ginjal adalah menyaring darah. Ekskresi ginjal berupa urine.

Ginjal (ren) manusia berjumlah sepasang, terletak di rongga perut sebelah kanan depan dan kiri depan ruas-ruas tulang belakang bagian pinggang. Ginjal kanan lebih rendah dari pada ginjal kiri karena di atas ginjal kanan terdapat hati. Ginjal berbentuk seperti biji ercis dengan panjang sekitar 10 cm dan berat sekitar 200 gram. Ginjal yang dibelah secara membujur akan memperlihatkan bagian-bagian korteks yang merupakan lapisan luar. Medula (sumsum ginjal), dan pelvis (rongga ginjal). Di bagian korteks terdapat jutaan alat penyaring yang disebut nefron. Setiap nefron terdiri atas badan Malpighi dan tubulus kontortus. Badan Malpighi terdiri atas kapsula (simpai) Bowman Dan glomerulus. Glomrerulus merupakan anyaman pembuluh kapiler. Kapsula Bowman berbentuk mangkuk yang mengelilingi glomeru Tubulus kontortus terdiri atas tubulus kontosnus proksimal, tubulus kontornus distal, dan tubulus kontornus kolektivus. Tubulus kontortus kolektivus. Di antara tubuIus kontortus proksimal dan tubulus kontortus distal terdapat gelung /lengkung Henle pars ascenden (naik) dan pars descenden (turun).

Fungsi ginjal.

Fungsi ginjal antara lain sebagai berikut :
  • Menyaring dan membersihkan darah dari zat-zat sisa metabolisme tubuh
  • Mengeksresikan zat yang jumlahnya berlebihan
  • Reabsorbsi (penyerapan kembali) elektrolit tertentu yang dilakukan oleh bagian tubulus ginjal
  • Menjaga keseimbanganan asam basa dalam tubuh manusia
  • Menghasilkan zat hormon yang berperan membentuk dan mematangkan sel- sel darah merah (SDM) di sumsum tulang

Proses pembentukan Urine.
Ginjal berperan dalam proses pembentukan urin yang terjadi melalui serangkaian proses, yaitu: penyaringan, penyerapan kembali dan augmentasi.
Penyaringan (filtrasi).

Proses pembentukan urin diawali dengan penyaringan darah yang terjadi di kapiler glomerulus. Sel-sel kapiler glomerulus yang berpori (podosit), tekanan dan permeabilitas yang tinggi pada glomerulus mempermudah proses penyaringan.

Selain penyaringan, di glomelurus juga terjadi penyerapan kembali sel-sel darah, keping darah, dan sebagian besar protein plasma. Bahan-bahan kecil yang terlarut di dalam plasma darah, seperti glukosa, asam amino, natrium, kalium, klorida, bikarbonat dan urea dapat melewati saringan dan menjadi bagian dari endapan.

Hasil penyaringan di glomerulus disebut filtrat glomerolus atau urin primer, mengandung asam amino, glukosa, natrium, kalium, dan garam-garam lainnya.

Penyerapan kembali (reabsorbsi).

Bahan-bahan yang masih diperlukan di dalam urin pimer akan diserap kembali di tubulus kontortus proksimal, sedangkan di tubulus kontortus distal terjadi penambahan zat-zat sisa dan urea.

Meresapnya zat pada tubulus ini melalui dua cara. Gula dan asam amino meresap melalui peristiwa difusi, sedangkan air melalui peristiwa osmosis. Penyerapan air terjadi pada tubulus proksimal dan tubulus distal. Substansi yang masih diperlukan seperti glukosa dan asam amino dikembalikan ke darah. Zat amonia, obat-obatan seperti penisilin, kelebihan garam dan bahan lain pada filtrat dikeluarkan bersama urin.

Setelah terjadi reabsorbsi maka tubulus akan menghasilkan urin sekunder, zat-zat yang masih diperlukan tidak akan ditemukan lagi. Sebaliknya, konsentrasi zat-zat sisa metabolisme yang bersifat racun bertambah, misalnya urea.

Augmentasi.

Augmentasi adalah proses penambahan zat sisa dan urea yang mulai terjadi di tubulus kontortus distal.Dari tubulus-tububulus ginjal, urin akan menuju rongga ginjal, selanjutnya menuju kantong kemih melalui saluran ginjal. Jika kantong kemih telah penuh terisi urin, dinding kantong kemih akan tertekan sehingga timbul rasa ingin buang air kecil. Urin akan keluar melalui uretra.

Komposisi urin yang dikeluarkan melalui uretra adalah air, garam, urea dan sisa substansi lain, misalnya pigmen empedu yang berfungsi memberi warna dan bau pada urin.

2. Hati

Hati sistem ekskresi pada manusia - berbagaireviews.com


Hati (liver) adalah organ kelenjar yang berperan penting dalam sistem ekskresi maupun sistem pencernaan pada manusia. Hati terletak di kanan atas rongga abdomen, dibawah diafragma. Hati berperan dalam proses detoksifikasi, sintesis protein, pencernaan, dan dalam sistem ekskresi: perombakan sel darah merah. Ekskresi hati berupa urea dan amonia yang kemudian dikeluarkan dari tubuh melalui urine.

Hati merupakan kelenjar terbesar dalam tubuh, terdapat di rongga perut sebelah kanan atas, berwarna kecoklatan. Hati mendapat suplai darah dari pembuluh nadi (arteri hepatica) dan pembuluh gerbang (vena porta) dari usus.

Hati dibungkus oleh selaput hati (capsula hepatica). Hati terdapat pembuluh darah dan empedu yang dipersatukan selaput jaringan ikat (capsula glison). Hati juga terdapat sel-sel perombak sel darah merah yan gtelah tua disebut histiosit.

Fungsi hati.


Fungsi hati antara lain sebagai berikut :
  • Menyimpan kelebihan gula dalam bentuk glikogen (gula otot)
  • Merombak kelebihan asam amino (deaminasi)
  • Menawarkan racun
  • Membentuk protombin dan fibrinogen
  • Membentuk albumin dan globulin
  • Mengubah provitamin A menjadi vitamin A
  • Tempat pembentukan urea
  • Menghasilkan empedu
  • Tempat pembentukan dan penghancuran eritrosit yang telah tua.

Proses Perombakan Sel Darah Merah.

Eritrosit atau sel darah merah dirombak di dalam hati. Prosesnya terdiri dari beberapa tahap seperti berikut:
  • Hemoglobin yang terkandung dalam eritrosit dirombak menjadi heme, Fe, dan globin.
  • Heme diubah menjadi bilirubin dan biliverdin. Sedangkan Fe diambil dan disimpan di hati dan globil digunakan untuk membentuk hemoglobin baru.
  • Bilirubin dioksidasi menjadi urobirin dan mewarnai feses dan urine.
  • Biliverdin merupakan zat warna empedu dan disalurkan ke kantong empedu.

3. Kulit.

Kulit sistem ekskresi pada manusia - berbagaireviews.com


Kulit adalah penutup tubuh manusia bagian luar. Kulit merupakan organ terbesar dalam sistem integumen. Kulit manusia mirip dengan kulit sebagian besar mamalia, hanya saja lebih sedikit rambut. Fungsi kulit dalam sistem ekskresi adalah menghasilkan keringat sebagai hasil ekskresi. Pada keringat mengandung air dan garam-garam mineral. Keringat keluar dari kulit melalui pori-pori kulit dan terbentuk di kelenjar keringat.

Seluruh permukaan tubuh kita terbungkus oleh lapisan tipis yang sering kita sebut kulit. Kulit merupakan benteng pertahanan tubuh kita yang utama karena berada di lapisan anggota tubuh yang paling luar dan berhubungan langsung dengan lingkungan sekitar.

Fungsi Kulit.

Fungsi kulit antara lain sebagai berikut :
  • mengeluarkan keringat
  • pelindung tubuh
  • menyimpan kelebihan lemak
  • mengatur suhu tubuh, dan
  • tempat pembuatan vitamin D dari pro vitamin D dengan bantuan sinar matahari yang mengandung ultraviolet

Proses Pembentukan Keringat.


Proses Pembentukan Keringat - berbagaireviews.com


Bila suhu tubuh kita meningkat atau suhu udara di lingkungan kita tinggi, pembuluh-pembuluh darah di kulit akan melebar. Hal ini mengakibatkan banyak darah yang mengalir ke daerah tersebut. Karena pangkal kelenjar keringat berhubungan dengan pembuluh darah maka terjadilah penyerapan air, garam dan sedikit urea oleh kelenjar keringat. Kemudian air bersama larutannya keluar melalui pori-pori yang merupakan ujung dari kelenjar keringat. Keringat yang keluar membawa panas tubuh, sehingga sangat penting untuk menjaga agar suhu tubuh tetap normal.

4. Paru - paru.

Paru - paru sebagai sistem ekskresi pada manusia - berbagaireviews.com


Paru - paru berada di dalam rongga dada manusia sebelah kanan dan kiri yang dilindungi oleh tulang-tulang rusuk. Paru-paru terdiri dari dua bagian, yaitu paru-paru kanan yang memiliki tiga gelambir dan paru - paru kiri memiliki dua gelambir. Paru-paru sebenarnya merupakan kumpulan gelembung alveolus yang terbungkus oleh selaput yang disebut selaput pleura.

Paru-paru merupakan organ yang sangat vital bagi kehidupan manusia karenatanpa paru-paru manusia tidak dapat hidup. Dalam Sistem Ekskresi, paru-paru berfungsi untuk mengeluarkan Karbondioksida (CO2 ) dan Uap air (H2O).

Didalam paru-paru terjadi proses pertukaran antara gas oksigen dan karbondioksida. Setelah membebaskan oksigen, sel-sel darah merah menangkap karbondioksida sebagai hasil metabolisme tubuh yang akan dibawa ke paru-paru. Di paru-paru karbondioksida dan uap air dilepaskan dan dikeluarkan dari paru-paru melalui hidung.

Fungsi Paru - Paru.

Berikut adalah beberapa fungsi paru - paru antara lain :
  • Sebagai alat respirasi.
  • Mengatur pengeluaran udara untuk mengendalikan suara vokal.
  • Mengendalikan pH darah dengan mengubah tekanan karbon dioksida.
  • Sebagai alat ekskresi yang mengekskresikan karbon dioksida dan uap air.
  • Meredam hati dari guncangan.

Proses Pernapasan.

Proses pernapasan pada manusia - berbagaireviews.com


Proses pernapasan pada manusia dibagi menjadi dua jenis yaitu pernapasan dada dan pernapasan perut. Pada dasarnya, proses pernapasan pada manusia terdiri dari dua fase, yaitu fase inspirasi (memasukkan udara ke dalam paru-paru) dan fase ekspirasi (mengeluarkan udara dari paru-paru).

Pernapasan Dada

Ketika terjadi fase inspirasi, otot antar tulang rusuk berkontraksi sehingga tulang rusuk dan dada terangkat. Rongga dada mengembang dan terjadi penurunan tekanan di dalam paru-paru. Akibatnya udara dari luar masuk ke dalam paru-paru.

Ketika terjadi fase ekspirasi, otot antar tulang rusuk berelaksasi sehingga turang rusuk dan dada menurun dan kembali pada posisi semua. Rongga dada mengerut dan terjadi kenaikan tekanan di dalam paru-paru. Akibatnya udara dari dalam paru-paru keluar ke lingkungan luar tubuh.

Pernapasan Perut

Ketika terjadi fase inspirasi, otot diafragma berkontraksi sehingga menjadi sedikit mendatar. Akibatnya rongga perut turun kebawah dan rongga dada mengembang. Tekanan udara di dalam paru-paru menurun sehingga udara dari luar tubuh masuk ke dalam paru-paru.

Ketika terjadi fase ekspirasi, otot diafragma berelaksasi sehingga diafragma dan rongga perut kembali ke posisi semula. Akibatnya rongga dada mengerut. Tekanan udara di dalam paru-paru meningkat sehingga udara dari dalam paru-paru keluar ke lingkungan luar tubuh.

29 Mei 2018

Peran Indonesia di Dunia Internasional, Role of indonesia.

Peran Indonesia di Dunia Internasional, Role of indonesia.

Peran Indonesia di dunia Internasional - berbagaireviews.com



Indonesia merupakan bagian dari masyarakat dunia. Oleh karena itu, Indonesia terlibat secara aktif dalam lembaga-lembaga internasional. Dalam lembaga-lembaga internasional, Indonesia menunjukkan peran aktifnya. Indonesia. Melalui organisasi-organisasi tersebut peran Indonesia dalam dunia internasional sangat besar.

Peran Indonesia di Dunia Internasional. Indonesia merupakan negara kepulauan terbesar di dunia, Letak Indonesia diapit oleh dua Samudera (Hindia, Pasifik) dan terletak di dua Benua (Asia, Australia). Jika kita sebagai warga negaranya mampu memaksimalkan kelebihan ini, bukan tak mungkin kita mampu menjadi negara yang lebih maju dan lebih berperan dalam dunia Internasional.

Meskipun Indonesia saat ini termasuk kedalam golongan negara berkembang, Indonesia mampu memiliki peran yang sangat signifikan di dunia Internasional. Terlebih lagi peran besar Indonesia bagi negara-negara sekitar. Dengan penduduk lebih dari 200 juta jiwa pasti Indonesia mampu menjadi negara yang lebih berperan dalam kemajuan dunia. Untuk itu, berikut peran Indonesia yang tidak bisa dilupakan oleh dunia.
Peran indonesia di dunia internasional, apa saja peran indonesia di dunia, misi indonesia untuk dunia, sebutkan peran indonesia di dunia, dafat peran indonesia untuk internasional, peran indonesia untuk internasional

Pendiri ASEAN.

Pendiri ASEAN - berbagaireviews.com


ASEAN merupakan kepanjangan dari Association of Southeast Asian Nations adalah sebuah organisasi yang menghimpun negara-negara di kawasan Asia Tenggara. Indonesia sendiri merupakan salah satu dari lima negara pendiri yang kontribusinya tidak mungkin dilupakan. Dengan wakil dari Indonesia yaitu Adam Malik.

Didirikan di Bangkok, 8 Agustus 1967 berdasarkan Deklarasi Bangkok, organisasi ini bertujuan untuk  meningkatkan pertumbuhan ekonomi, kemajuan sosial, dan pengembangan kebudayaan negara-negara anggota, memajukan perdamaian di kawasan Asia Tenggara, dan menciptakan stabilitas di tingkat regionalnya.

Sebagai negara pelopor Asean, sudah tentu Indonesia harus bersikap aktif sebagai bagian keorganisasian ini. Sebagai contoh Indonesia sangat menekankan perdamaian di wilayah Asia Tenggara dan sangat menekankan untuk membantu tiap negara sekitar baik di wilayah Asia Tenggara ataupun negara yang bertetangga disekitar Asia Tenggara.

Konferensi Asia Afrika (KAA).
Konferensi Asia Afrika (KAA) - berbagaireviews.com


Indonesia merupakan pemrakarsa penyelenggaraan Konferensi Asia-Afrika (KAA). KAA adalah pertemuan antara negara-negara Benua Asia dan Benua Afrika. Pada waktu itu, negara-negara tersebut kebanyakan baru merdeka. Negara-negara tersebut berkumpul untuk menghasilkan beberapa kesepakatan. KAA diselenggarakan di Bandung, Jawa Barat. KAA merupakan salah satu wujud Politik Bebas-Aktif Indonesia dalam tingkat internasional. KAA merupakan salah satu upaya mewujudkan perdamaian dunia.

Konferensi Asia-Afrika diawali oleh Konferensi Colombo, di Colombo, ibukota negara Sri Lanka pada tanggal 28 April- 2 Mei 1954. Konferensi ini mempertemukan lima pemimpin negara Asia, yaitu Pandit Jawaharlal Nehru (Perdana Menteri India), Sir John Kotelawala (Perdana Menteri Sri Lanka), Moh. Ali Jinnah (Perdana Menteri Pakistan), U Nu (Perdana Menteri Burma/Myanmar), dan Ali Sastroamidjojo (Perdana Menteri Indonesia).

Konferensi Colombo ini menghasilkan beberapa kesepakatan. Salah satunya adalah kesepakatan untuk menyelenggarakan Konferensi Asia-Afrika (KAA). Indonesia disepakati menjadi tuan rumah konferensi tersebut. Sebelum KAA dilaksanakan, tanggal 28-31 Desember 1954 diadakan sebuah pertemuan persiapan di Bogor. Konferensi ini dihadiri oleh wakil dari lima negara yang hadir pada Konferensi Colombo sebelumnya. Dalam pertemuan inilah waktu dan tempat pelaksanaan KAA disepakati.

KAA diselenggarakan di Bandung, Jawa Barat, tanggal 18-24 April 1955. Konferensi ini dihadiri oleh 23 negara Asia dan 6 negara Afrika. Anggota konferensi dari Asia adalah Indonesia, India, Burma, Pakistan, Sri Lanka, Cina, Jepang, Vietnam Utara, Vietnam Selatan, Laos, Kamboja, Thailand, Filipina, Nepal, Afganistan, Iran, Irak, Yordania, Turki, Syria, Saudi Arabia, dan Yaman. Adapun negara-negara dari Benua Afrika adalah Mesir, Ethiopia, Libya, Sudan, Liberia, dan Pantai Emas (sekarang Ghana).  KAA menjadi pusat perhatian dunia saat itu. Indonesia pun tidak lepas dari perhatian dunia karena menjadi tuan rumah.

Konferensi Asia-Afrika menghasilkan beberapa keputusan penting. Beberapa keputusan penting tersebut antara lain:
  • Memajukan kerja sama antarnegara di kawasan Asia dan Afrika dalam bidang sosial, ekonomi, dan kebudayaan;
  • Menyerukan kemerdekaan Aljazair, Tunisia, dan Maroko dari penjajahan Pran-cis;
  • Menuntut pengembalian IrianBarat (sekarang Papua) kepada Indonesia dan Aden kepada Yaman;
  • Menentang diskriminasi dan kolonialisme; dan ikut aktif dalam mengusahakan danmemelihara perdamaian dunia.

Pendiri Gerakan Non-Blok.



Pendiri Gerakan Non-Blok - berbagaireviews.com


GNB adalah sebuah gerakan yang didirikan di Belgrade, 1961. Bertujuan untuk merangkul negara-negara yang tidak ingin terlibat dalam perang dingin antara Amerika Serikat dan Uni Soviet. GNB didirikan oleh 5 pendiri, salah satunya adalah Presiden pertama kita Ir. Soekarno yang mewakili Indonesia.

Gerakan ini didirikan atas usulan Perdana Menteri India, Jawaharlal Nehru pada tahun 1954. GNB lahir sebagai hasil dari sebuah Konferensi Tingkat Tinggi Asia-Afrika yang diselenggarakan di Bandung pada tahun 1955. Pemilihan Bandung sebagai tuan rumah KTT Asia-Afrika, tidak lepas dari peran Ir. Soekarno yang dengan semangat berapi-apinya mengusulkan Bandung sebagai tuan rumah.

Misi Perdamaian Pasukan Garuda.


Misi Perdamaian Pasukan Garuda - berbagaireviews.com


Sudah hal wajar jika militer Indonesia merupakan salah satu yang terbaik dari yang terbaik. Hal ini sudah teruji selama puluhan tahun sejak Indonesia merdeka pada tahun 1945. Militer Indonesia merupakan salah satu militer yang paling ditakuti di dunia karena kemampuannya dalam menuntas aksi terorisme, perang radikal, dan perang saudara.

Untuk itu peran militer Indonesia sangat dibutuhkan oleh dunia internasional dan PBB, terutama bagi negara-negara yang sering terjadi perang saudara seperti di wilayah timur tengah. Bertugas sejak tahun 1957, Pasukan Garuda Indonesia terus mengirim misi perdamaian yang tersebar di beberapa wilayah. Bahkan hingga tahun 2018, Indonesia telah mengirim puluhan Pasukan Garuda yang terdiri dari Pasukan Garuda VIII-XXVII.

Peran Indonesia dalam PBB.

Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) atau United Nations (UN) adalah organisasi yang menghimpun negara-negara di dunia. Tujuannya adalah untuk mewujudkan perdamaian dunia dan kerja sama antarnegara anggota. PBB didirikan pada 28 Juni 1945, tidak lama setelah Perang Dunia II berakhir. PBB. didirikan oleh empat negara besar, yaitu Amerika Serikat, Uni Soviet, Inggris, dan Cina. PBB dibentuk untuk membuat tatanan dunia menjadi lebih baik dan lebih damai, terbebas dari peperangan dan permusuhan. Organisasi ini bermarkas di kota New York, Amerika Serikat.

Semua negara yang menjadi anggota PBB memiliki kedudukan yang sama. Negara besar maupun kecil, baik kaya atau miskin, semuanya memiliki hak dan kewajiban yang sama bagi terciptanya perdamaian dunia.

Pada tanggal 28 September 1950 Indonesia resmi diterima sebagai anggota PBB, dan tercatat sebagai anggota yang ke-60. Banyak manfaat yang diperoleh bangsa Indonesia semenjak menjadi anggota PBB. 

Berbagai bantuan dan jasa baik PBB telah dinikmati bangsa Indonesia:
  • PBB turut berperan menyelesaikan pertikaian Indonesia - Belanda dalam perang Kemerdekaan (1945-1950) dengan mengirimkan KTN dan UNCI;
  • PBB berjasa menyelesaikan pengembalian Irian Barat ke pangkuan RI dengan mengirim misi UNTEA;
  • PBB banyak memberikan bantuan dalam bidang ekonomi, sosial, dan budaya melalui IMF, IBRD, UNESCO, WHO dan sebagainya.

Ketika konfrontasi Indonesia dan Malaysia berlangsung, Malaysia dicalonkan sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB. Indonesia jelas tidak menyetujui pencalonan itu. Selanjutnya, Malaysia terpilih sebagai anggota tidak tetap Dewan Keamanan PBB. Akhirnya, sebagai protes sejak 7 Januari 1965 presiden Soekarno menyatakan Indonesia keluar dari PBB. Peristiwa keluarnya Indonesia dari PBB merupakan puncak keterkucilan Indonesia dari pergaulan Internasional.

Sejak keluar dari keanggotaan PBB, Indonesia praktis terkucil dari pergaulan Internasional. Menyadari adanya kerugian itu, maka Indonesia memutuskan untuk masuk kembali menjadi anggota PBB. Pada tanggal 28 September 1966 kembali masuk menjadi anggota PBB juga sebagai anggota yang ke-60. Tindakan Indonesia ini mendapat dukungan dari Aljazair, Filipina, Jepang, Mesir, Pakistan, dan Thailand.

Sebagai anggota PBB, Indonesia turut serta dalam segala program PBB, khususnya mengenai upaya perdamaian dunia. Partisipasi aktif dan peran yang pernah dilakukan bangsa Indonesia dalam program PBB, di antaranya:
  • Mengirimkan Pasukan Garuda I (1957) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB untuk menyelesaikan Perang Arab-Israel;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda II dan III (1960) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB untuk menyelesaikan perang saudara di Kongo;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda IV dan V (1973) sebagai pasukan pengawas gencatan senjata di Vietnam;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda VI (1973), VII (1974), dan VIII (1975) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB dalam Perang Arab-Israel;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda IX (1988) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB dalam Perang Irak–Iran;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda X (1990) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB untuk mengawasi Pemilu di Namibia;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda XI (1990) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB dalam Perang Irak–Iran;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda XII (1992) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB dalam konflik Kamboja;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda XIII (1992) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB di Somalia;
  • Mengirimkan Pasukan Garuda XIV (1993) sebagai pasukan pemelihara perdamaian PBB di Bosnia.

Misi Kemanusiaan

Misi kemanusiaan warga muslim Indonesia - berbagaireviews.com


Menjadi salah satu negara besar yang ada di dunia, membuat Indonesia mengemban misi penting yang harus dilaksanakan dalam upayanya membantu masalah kemanusiaan yang terjadi di beberapa negara. Indonesia bersedia untuk membantu dalam hal pangan, obat-obatan, dan kebutuhan lainnya yang menyangkut kemanusiaan.

Sebagai contoh, Indonesia bersedia untuk membantu para pengungsi Rohingya (Myanmar) yang dievakuasi ke wilayah Indonesia. Tidak hanya membantu pengungsi yang berada di wilayah Indonesia, pengungsi Rohingya di negara sekitar Myanmar pun turut menjadi perhatian Indonesia untuk mengirim misi kemanusiannya melalui jalur laut. Seperti yang terjadi pada tanggal 24 Januari 2018, Indonesia mengirim 12 jenis bantuan seperti obat-obat, peralatan sekolah, lampu darurat, dll untuk para pengungsi Rohingya yang ada di Bangladesh.

Tidak hanya itu, Indonesia juga berperan aktif dalam membantu misi kemanusiaan untuk Palestina. Indonesia secara rutin terus mengirimkan bantuan kepada negara Palestina yang setiap tahunnya kedaimaiannya selalu saja terusik oleh Israel. Sebagai contoh pada tahun 2014, Indonesia secara resmi mendirikan rumah sakit yang diberi nama Rumah Sakit Indonesia. RSI ini terletak di Gaza dan siap menampung para warga negara Palestina yang membutuhkan bantuan medis.

Itulah beberapa peran Indonesia di dunia Internasional. Semoga Indonesia dapat terus membantu berbagai misi-misi yang bertujuan untuk menciptakan kehidupan yang lebih baik.

Tugas kita sebagai warga negara yang baik tentunya harus mendukung segala upaya yang dilakukan Indonesia, serta berperan aktif dalam menciptakan dukungan melalui kegiatan sosial pendukung bantuan Indonesia kepada negara-negara yang membutuhkan. Bagi warga negara yang tidak dapat berperan langsung dalam membantu Indonesia, dapat turut serta mendukung melalui Media Sosial.


Demikianlah yang dapat kami sampaikan, jika ada kesalahan atau kekurangan kami mohon maaf, silahkan tinggalkan komentar dengan sifatnya membangun menjadi lebih baik. Semoga Bermanfaat dan Terima Kasih.
Pidato, Contoh - Contoh Pidato Islami untuk Pesantren dan Acara penyambutan, Speech.

Pidato, Contoh - Contoh Pidato Islami untuk Pesantren dan Acara penyambutan, Speech.


Pidato - pidato Islami - berbagaireviews.com


Teks Pidato Tentang
"Cinta dalam Pandangan Islam"

Assalamu ‘Alaikum Wr. Wb.

Innalhamda lillah nahmaduhu wanasta’inuhu wanastagfiruh, wana’udzubillah min suruuri anfusinaa min sayyiaati a’malina, man yahdilahu falaa mudhillalah wa man yudlill falaa haadiyalah. Asyhadualla ilaaha illallah wahdahu laasyarikalahu wa asyhadu anna muhammadan ‘abduhu wa rosuuluhu la nabiya ba’dah.

Pertama-tama marilah kita panjatkan puja dan puji syukur ke hadirat Allah yang telah memberikan rahmat kepada kita, sehingga kita dapat berkumpul kembali dalam acara khitobah.

Shalawat salam kita curahkan kepada junjungan nabi besar kita, Nabi Muhammad SAW.

Kepada Pak. Raharso dan Pak Ust. Judin selaku Pembina Panti Asuhan yang saya hormati, serta teman-temanku seperjuangan, sebangsa dan sebahasa yaitu bahasa Indonesia campur Tegalan.
Saya berdiri disini akan menyampaikan sedikit tentang “Cinta dalam Pandangan Islam”. Mungkin kita sudah tidak asing lagi mendengar kata cinta, betul apa betul??? Cinta singkatan dari cerita indah nyaris tanpa akhir maksudnya adalah setiap cinta pasti pernah merasakan sakit hati, diputus cinta yang kemudian dalam sebuah percintaan itu ada kenangan yang tidak bisa dilupakan yaitu perpisahan.
Jadi, untuk apa kita mencintai seseorang kalau pada akhirnya sakit hati, iya ora? …kadang ora percaya, coba hitung berapa kali kalian putus cinta?...(pasti berkali-kali…hehehehehe) iya ra?

Jama’ah rohimakumullah,

Cinta dalam pandangan Islam hukumnya haram, maksudnya cinta yang lebih mengarahkan atau mendekatkan dua insan kepada perzinahan, seperti pacaran; pacaran gayanya zaman sekarang yang sudah layaknya seperti suami isteri, itu terlalu jauh, terlalu murahan, terlaaaalu mengedepankan hawa nafsu sebagai pelampiasan atas keinginannya sesaat. Nau’dzubillah tsumma na’udubillah………..???

ولا تقربوا الزنى إنّه كان فاحشة، وشاء سبيلا
“Dan janganlah kamu mendekati zina; (zina) itu sungguh suatu perbuatan keji, dan suatu jalan yang buruk”.
Kita tahu menumpahkan syahwat bukan pada tempatnya adalah haram seperti zina (menyalurkan syahwat bukan pada tempatnya), kecuali kepada isteri atau suami-suami mereka, maka janganlah pacaran ini dijadikan alasan yang bermacam-macam, jika sudah cocok dan cukup mengenal satu sama lain dengan cara mengkhitbahnya, maka nikahi segera daripada kelamaan, malah menimbulkan fitnah dan dosa, bukannya begitu???

Ada hadits Nabi begini:

“Wahai Rasulullah, apakah (jika) salah seorang di antara kami memenuhi syahwatnya, ia mendapat pahala?” Rasulullah Shallallahu ‘alaihi wa Sallam menjawab : “Tahukah engkau jika seseorang memenuhi syahwatnya pada yang haram, dia berdosa, demikian pula jika ia memenuhi syahwatnya itu pada yang halal, ia mendapat pahala” (Hadits Arbain, ke-25; HR. Muslim. No. 1006).

Jelaslah bahwa ibadah yang paling indah (nikmat) adalah ibadah persetubuhan antara suami dan isteri; bagi keduanya pahala sedekah.

Cinta disisi lain adalah hukunya wajib, cinta yang bagaimana? Cinta yang derajatnya paling tinggi yakni mencintai Allah dan Rasul-Nya serta cinta kepada Al-Qur’an. Diantaranya dengan cara melaksanakan kewajiban seperti shalat lima waktu tepat waktu, mengaji, menuntut ilmu agama dan ilmu umum dan berdakwah yaitu mengajak kepada manusia kepada kebaikan (ke jalan Allah); maka baginya pula pahala.

Maka cinta kita dianggap bohong jika kita tidak melaksanakan perintah Allah dan Rasul-Nya. Dari Dr. A’id Al-Qarny menuliskan dalam bukunya:
  • Cinta duniawi meliputi kehidupan dunia, berbaur tanah dan berada pada tataran yang rendah. Ini merupakan cinta murahan, cinta monyet dan sendagurau saja.
  • Cinta ilahiyah, cinta yang meliputi langit. Berada pada tataran yang tinggi dan merupakan cermin dari ketaatan dan ibadah.
Misalnya, Imru’ul Qais jatuh cinta kepada seorang gadis bernama laila, Abu Jahal mencintai Uzza dan Manat. Qorun mencintai emas / hartanya. Abu Lahab mencintai kedudukannya. Mereka semua hina dan calon neraka, kenapa? Karena mereka semua telah melakukan kesalahan yang fatal. Berbeda dengan Bilal bin Rabah ia mencintai kepada kebajikan. Ketika ia dibaringkan di atas pasir yang panas di bawah terik sinar matahari, tubuhnya tertindih sebuah batu besar, dia berseru kepada penguasa langit dan bumi, ahad, ahad…karena di dalam hatinya ada iman yang teguh seteguh gunung uhud.

Allah berfirman dalam surat an-Nazi’at: 37-41:
37. Adapun orang yang melampaui batas,
38. dan lebih mengutamakan kehidupan dunia,
39. Maka Sesungguhnya nerakalah tempat tinggal(nya).
40. dan Adapun orang-orang yang takut kepada kebesaran Tuhannya dan menahan diri dari keinginan hawa   nafsunya,
41. Maka Sesungguhnya syurgalah tempat tinggal(nya).

Demikian yang bisa saya sampaikan, apabila ada kesalahan datangnya dari saya sendiri, dan jika benar semata-mata datangnya dari Allah SWT.

Nasruminallah wafathun qariib

Wassalamu ‘Alaikum Wr. Wb


Contoh 2

Teks Pidato Tentang

"Islam dalam Tantangan Zaman"

Alhamdulillahi rabbil ‘alamin, arrahmanirrahim maliki yaumid din, wa shalatu wassalamu ‘ala asyrafil anbiya’i wal mursalin sayyidina wa maulana Muhammadin khatamin Nabiyyina wa imamil mursalin, wa ‘ala alihi thahiriina wa shahabatihi ajma’in, amma ba’du.

Yang ternormat para alim ulama.

Yang terhormat bapak dan Ibu guru.

Dan para pendengar yang saya cintai.

Dengan nama Allah yang maha pengasih lagi Maha penyayang, hanya  kepada-Nya kita memuja, dan hanya kepada-Nya kita meminta pertolongan.

Terima kasih saya sampaikan kepada saudara pimpinan, yang dengan penuh ramah telah memberi kesempatan kepada saya, untuk berbicara di hadapan saudara-saudara sekalian. Saya berdiri di sini akan berbicara singkat, dengan mengambil judul: "ISLAM DALAM TANTANGAN ZAMAN".

Jika kita membuka sejarah Islam pada  masa jahiliyah, bunuh membunuh merupakan suatu hal  yang  biasa. Tidak ada rasa kemanusiaan dan kesatuan antar mereka. Perbudakan adalah suatu yang telah  mengakar di antara mereka. Karakter mereka pada zaman itu seperti anak laki laki yang masuk ke dalam kegelapan, di dalam suatu jalan berlumpur,  tidak ada lampu dan tanpa tongkat untuk meniti  jalan.

Lalu Allah memilih Muhammad saw untuk menjadi Nabi-Nya, supaya memandu  semua manusia  di dunia ini. Allah memiliki kitab yang agung yaitu Al Qur'an, yang menjadi sumber pengetahuan, hukum, dan cara hidup di dunia.

Nabi Muhammad tidak pernah berhenti  dalam menyebarkan ajaran Islam, meskipun mendapatkan  berbagai cobaan dan rintangan yang sangat berat. Beliau hanya hidup enam puluh tiga tahun, tetapi mempunyai keberhasilan yang sangat mengagumkan. Beliau wafat setelah berhasil mengubah dunia dari gelap gulita kekafiran menuju cahaya kebenaran, yaitu agama Islam.

Saudara-saudara sekalian yang berbahagia.

Pada zaman keemasan Islam muncul Dinasti Abbasyyah, di mana  orang bisa hidup  dengan  damai  dan sejahtera. Tidak ada perbedaan antara yang satu dan lainnya, berbagai hal dan urusan sosial berjalan lancar dan mereka bisa menyebarkan ajaran Islam ke Eropa. Tetapi setelah Dinasti Abbasyyah,  secara perlahan Islam mengalami kemunduran dan  masa-masa suram.

Pada abad kedua puluh ini, semua orang Islam seluruh dunia timbul dari deklinasi besar mereka, dan semangat Islam yang telah hilang akan menyala lagi  untuk mendapat keagungan, hingga kita melihat kebangkitan Islam muncul di berbagai tempat, seperti di Amerika, walaupun Islam di bawah   pengawasan zionisme. Di Thailand walaupun Islam  di bawah pengawasan yurisdiksi Budisme. Di Filipina, walaupun Islam  di bawah pengawasan pemerintahan Arroyo dan seterusnya. Tetapi Islam terus menggeliat bangkit, tumbuh  pesat.

Di negeri  kita Indonesia tercinta,  Islam juga terus bangkit berkembang pesat, di mana-mana, masjid-masjid penuh dengan jama'ah yang melakukan kajian-kajian keislaman. Dan wanita­wanita  pemakai jilbab ada di mana-mana, dan bukan merupakan pemandangan yang aneh lagi. Sebab  mereka mulai  memahami, hal  itu adalah suatu  kewajiban,  demi  untuk   mematuhi   aturan dan  hukum Islam.

Kita sebagai santri dan generasi muda Islam, harus mendekati mereka dan kita harus memberi  mereka semangat untuk memperdalam  hukum  Islam dan mengamalkan ajaran-ajarannya hingga tercipta "Baldatun Toyyibatun wa Rabbun Ghafuur".

Mari kita gunakan masa-masa muda kita ini dengan berbagai aktivitas keislaman dan amal saleh baik yang berdimensi ibadah ritual mahdhah maupun kesalehan yang berdimensi sosial kemasyarakatan.

Demikianlah, kiranya uraian pidato secara singkat dari saya. Apabila ada kesalahan sebagai manusia  biasa, saya mohon maaf yang sebanyak-banyaknya, akhirul kalam. 

Billahit taufik walhidayah, Wassalamu ‘Alaikum Wr. Wb.
Peninggalan - Peninggalan Sejarah Bercorak Islam di Indonesia (Lengkap), Cultural Heritage of Islam in Indonesia

Peninggalan - Peninggalan Sejarah Bercorak Islam di Indonesia (Lengkap), Cultural Heritage of Islam in Indonesia

Sejak agama dan kebudayaan Islam memasuki Indonesia, terjadilah proses Islamisasi terhadap masyarakat di nusantara. Bersamaan dengan proses Islamisasi itu, mulailah terjadi perubahan sosial budaya ke arah pembentukan budaya baru yang bernafaskan Islam.



Peninggalan Sejarah Bercorak Islam di Indonesia - berbagaireviews.com

 
   Kebanyakan penduduk negara kita beragama Islam. Para ahli berpendapat bahwa agama Islam mulai masuk ke Indonesia pada abad ke-13 M. Agama dan kebudayaan Islam masuk Indonesia melalui para pedagang yang berasal dari Arab, Persia, dan Gujarat (India), dan Cina. Agama Islam berkembang dengan pesat di tanah air. Hal ini dapat dilihat dengan berdirinya kerajaan-kerajaan Islam dan peninggalan-peninggalan sejarah Islam di Indonesia. Agama dan kebudayaan Islam mewariskan banyak sekali peninggalan sejarah. Peninggalan-peninggalan sejarah bercorak Islam antara lain masjid, kaligrafi, karya sastra, dan tradisi keagamaan. Berikut ini akan dibahas satu per satu peninggalan sejarah Islam di Indonesia.

Masjid sebagai budaya peninggalan bercorak Islam.

 
Masjid sebagai budaya peninggala bercorak Islam - berbagaireviews.com


Salah satu peninggalan sejarah Islam di Indonesia yang paling banyak ditemukan hingga kini adalah masjid. Seperti diketahui bahwa masjid merupakan tempat ibadah bagi umat Islam, sehingga wajar jika seni arsitektur Islam satu inilah yang paling mudah kita lihat keberadaannya saat ini.

Masjid merupakan seni arsitektur Islam yang paling menonjol. Masjid adalah tempat peribadatan umat Islam. Berbeda dengan masjid-masjid yang ada sekarang, atap masjid peninggalan sejarah biasanya beratap tumpang bersusun. Semakin ke atas atapnya makin kecil. Jumlah atap tumpang itu biasanya ganjil, yaitu tiga atau lima. Atap yang paling atas berbentuk limas. Di dalam masjid terdapat empat tiang utama yang menyangga atap tumpang.

Pada bagian barat masjid terdapat mihrab. Di sebelah kanan mihrab ada mimbar. Di halaman masjid biasanya terdapat menara. Keberadaan menara tidak hanya untuk menambah keindahan bangunan masjid. Fungsi menara adalah sebagai tempat muazin mengumandangkan azan ketika tiba waktu salat. Sebelum azan dikumandangkan, dilakukan pemukulan tabuh atau beduk.

Contoh masjid peninggalan sejarah Islam adalah Masjid Agung Demak dan Masjid Kudus. Masjid Agung Demak dibangun atas perintah Wali Songo. Pembangunan masjid dipimpin langsung oleh Sunan Kalijaga. Masjid Demak tidak memiliki menara. Sementara masjid Kudus didirikan oleh Sunan Kudus.

Masjid Agung Demak. Pembangunan masjid dipimpin langsung oleh Sunan Kalijaga. Salah satu keunikan Masjid Agung Demak adalah salah satu tiangnya terbuat dari susunan tatal. Konon, tiang ini dibuat oleh Sunan Kalijaga. Tiang dari tatal ini kemudian diganti ketika Masjid Agung Demak dipugar pada tahun 1980. Potongan tiang tatal ini masih tersimpan di bangsal belakang masjid. Berikut ini daftar masjid-masjid peninggalan sejarah kerajaan Islam.

Masjid - masjid peninggalan sejarah kerajaan Islam di Indonesia.

No.    Nama Masjid                                 Lokasi Penemuan    Pembuatan    Peninggalan
1    Masjid Agung Demak                              Demak, Jateng    Abad 14 M    K. Demak
2    Masjid Ternate                                       Ternate, Ambon    Abad 14 M    K. Ternate
3    Masjid Sunan Ampel                             Surabaya, Jatim    Abad 15 M    –
4    Masjid Kudus                                           Kudus, Jateng    Abad 15 M    –
5    Masjid Banten                                                      Banten    Abad 15 M    K. Banten
6    Masjid Cirebon                                        Cirebon, Jabar    Abad 15 M    K. Cirebon
7    Masjid Raya    Baiturrahman                        Banda  Aceh    Abad 15 M    K. Aceh
8    Masjid Katangga                                     Katangga, Sulsel    Abad 16 M    K. Gowa

Kaligrafi sebagai budaya peninggalan bercorak Islam.

 
Kaligrafi sebagai peninggalan budaya bercorak Islam - berbagaireviews.com


Selain masjid, peninggalan sejarah Islam di Indonesia yang masih dapat kita jumpai hingga kini adalah seni kaligrafi. Bagi Anda yang belum tahu, kaligrafi adalah suatu seni menulis huruf Arab dengan gaya dan susunan yang indah. Tulisan Arabnya sendiri umumnya diambil dari potongan surat atau ayat-ayat dalam Al Quran.

Kaligrafi adalah tulisan indah dalam huruf Arab. Tulisan tersebut biasanya diambil dari ayat-ayat suci Al Quran. Kaligrafi digunakan sebagai hiasan dinding masjid, batu nisan, gapura masjid dan gapura pemakaman. Batu nisan pertama yang ditemukan di Indonesia adalah batu nisan pada makam Fatimah binti Maimun di Leran, Surabaya. Sedangkan kaligrafi pada gapura terdapat di gapura makam Sunan Bonang di Tuban, gapura makam raja-raja Mataram, Demak, dan Gowa.

Tulisan - tulisan kaligrafi peninggalan sejarah Islam di Indonesia.

No.    Kaligrafi                                         Lokasi Penemuan    Pembuatan    Peninggalan
1    Makam Fatima binti Maimun                     Gresik, Jatim    Abad 13 M    –
2    Makam Ratu Nahrasiyah                           Samudra Pasai    Abad 14 M    S. Pasai
3    Makam Maulana Malik Ibrahim                 Gresik, Jatim    Abad 15 M    –
4    Makam S. Giri                                              Gresik, Jatim    Abad 15 M    –
5    Makam S. Gunung Jati                                Cirebon, Jabar    Abad 15 M    Cirebon
6    Makam S. Kudus dan S. Muria                    Kudus, Jateng    Abad 15 M    –
7    Makan Sunan Kalijaga                                Demak, Jateng    Abad 15 M    Demak
8    Makan raja-raja Banten                                            Banten    Abad 15 M    Banten
9    Makam raja-raja Mataram                                       Imogiri    Abad 16 M    Mataram
10    Makam raja-raja Mangkunegaran                   Astana Giri    Abad 16 M    Mataram
11    Makam raja-raja Gowa                                         Katangga    Abad 16 M    Gowa

Istana peninggalan budaya bercorak Islam.

 
Istana peninggalan budaya bercorak Islam - berbagaireviews.com


Istana adalah tempat tinggal raja atau sultan beserta keluarganya. Istana berfungsi sebagai pusat pemerintahan. Adanya istana sebenarnya karena pengaruh Hindu dan Buddha. Setelah Islam masuk, tradisi pembangunan istana masih berlangsung. Akibatnya, pada bangunan istana yang bercorak Islam, pengaruh Hindu dan Buddha masih tampak. Saat ini peninggalan Islam yang berupa Istana tinggal beberapa saja.

Keraton atau istana yang merupakan tempat tinggal bagi raja dan keluarganya sebetulnya telah ada sejak jaman pengaruh kebudayaan Hindu dan Budha. Hanya saja, setelah Islam masuk, arsitektur keraton menjadi lebih banyak dipengaruhi oleh gaya arsitektur Timur Tengah. Beberapa keraton peninggalan sejarah Islam di Indonesia tersebut yang hingga kini masih terawat misalnya Istana Kesultanan Ternate, Istana Kesultanan Tidore, Keraton Kasepuhan, Keraton Kanoman, Keraton Kesultanan Aceh, Istana Sorusuan, Istana Raja Gowa Keraton Kasultanan, dan Keraton Pakualaman.

Istana - istana peninggalan sejarah kerajaan Islam di Indonesia.
No.    Nama Istana                    Lokasi Penemuan    Pembuatan    Peninggalan
1    Istana Kesultanan Ternate    Ternate, Ambon    Abad 14 M    K. Ternate
2    Istana Kesultanan Tidore      Tidore, Ambon    Abad 14 M    K. Tidore
3    Keraton Kasepuhan               Cirebon, Jabar    Abad 15 M    K. Cirebon
4    Keraton Kanoman                  Cirebon, Jabar    Abad 15 M    K. Cirebon
5    Keraton Kesultanan Aceh                    NAD     Abad 15 M    K. Aceh
6    Istana Sorusuan                                 Banten    Abad 15 M    K. Banten
7    Istana Raja Gowa                    Gowa, Sulsel    Abad 16 M    K. Gowa
8    Keraton Kasultanan                    Yogyakarta    Abad 17 M    K. Mataram
9    Keraton Pakualaman                  Yogyakarta    Abad 17 M    K. Matara

Kitab sebagai budaya peninggalan bercorak Islam.

 
Kitab sebagai budaya peninggalan bercorak Islam - berbagaireviews.com


Peninggalan sejarah Islam di Indonesia bukan hanya dapat ditemukan dalam bentuk seni dan gaya arsitektur. Kesusatraan juga berkembang cukup pesat setelah masuknya pengaruh agama Islam di Indonesia. Kesusastraan tersebut tertuang dalam bentuk suluk, hikayat, babad, dan syair. Beberapa peninggalan kesusastraan Islam di Indonesia antara lain syair Perahu karya Hamzah Fansuri, syair Si Burung Pingai, syair Abdul Muluk, syair gurindam dua belas karya Ali Haji, hikayat nabi-nabi, hikayat sultan-sultan Aceh, dan hikayat penjelasan penciptaan langit dan bumi.

Kesusastraan Islam berkembang di Jawa dan Sumatra. Peninggalan karya sastra yang bercorak Islam adalah suluk dan hikayat. Suluk dan hikayat ada yang ditulis dalam bahasa daerah ada juga yang ditulis dalam bahasa Arab. Ada juga suluk yang diterjemahkan dalam bahasa Melayu. Suluk dan hikayat dibuat untuk mempermudah masyarakat Indonesia menangkap ajaran Islam.

Beberapa suluk terkenal adalah syair Si Burung Pingai dan syair Perahu karya Hamzah Fansuri serta syair Abdul Muluk dan syair gurindam dua belas karya Ali Haji. Syair gurindam dua belas berisi nasihat kepada para pemimpin agar mereka memimpin dengan bijaksana. Ada juga nasihat untuk rakyat biasa agar mereka menjadi terhormat dan disegani oleh sesama manusia. Syair Abdul Muluk menceritakan Raja Abdul Muluk.

Hikayat adalah cerita atau dongeng yang isinya diambil dari kejadian sejarah. Di pulau Jawa, hikayat dikenal dengan nama babad. Babad tanah Jawa menceritakan kerajaan-kerajaan yang terdapat di Jawa. Cerita tersebut dimulai dari kerajaan Hindu-Buddha sampai kerajaan Islam. Di Aceh ada beberapa jilid Bustan Al-Salatin yang berisi riwayat nabi-nabi, riwayat sultansultan Aceh, dan penjelasan penciptaan langit dan bumi. Kitab ini ditulis oleh Nuruddi Ar-Raniri.

Pesantren sebagai budaya peninggalan bercorak Islam.

 
Pesantren sebagai peninggalan budaya bercorak Islam - berbagaireviews.com


Sejak masuknya Islam ke Indonesia, pesantren merupakan lembaga yang mengajarkan Islam. Pesantren pertama kali didirikan di daerah Jawa dan Madura oleh para kiai. Pesantren pertama ini dibangun pada masa Sunan Ampel yaitu pada masa pemerintahan Prabu Kertawijaya dari Majapahit. Pesatren kemudian berkembang pesat dan melahirkan kelompok-kelompok terpelajar. Para santri belajar bahasa Arab, kitab Kuning, fiqih, pendalaman Al Quran, tahuhid, akhlak, dan tradisi tasawuf.

Pesantren di Indonesia pertama kali dibangun pada masa kekuasaan Prabu Kertawijaya dari Majapahit. Pesantren yang didirikan di daerah Jawa oleh Sunan Ampel ini kemudian melahirkan banyak orang-orang terpelajar. Para santri diajari tentang banyak hal seperti bahasa Arab, pendalaman Al Quran, kitab Kuning, tauhid, fiqih, akhlak, dan tasawuf.

Beberapa pesantren besar yang ada di Indonesia antara lain Pesantren Tebuireng di Jombang, Pesantren Lasem di Rembang, Pesantren Lirboyo di Kediri, Pesantren Asembagus di Situbondo, Pesantren As-Shiddiqiyyah di Jakarta, Al-Kautsar Medan.

Tradisi budaya peninggalan bercorak Islam.

 
Tradisi peninggalan bercorak Islam - berbagaireviews.com


Beberapa tradisi yang hingga kini masih digunakan sebagian masyarakat Islam seperti ziarah, sedekah, atau upacara adat Jawa sekaten juga merupakan bukti peninggalan sejarah Islam di Indonesia yang tak bisa dilupakan begitu saja. Tradisi - tradisi tersebut lahir karena pengaruh Islam yang berakulturasi dengan kebudayaan lokal masyarakat saat itu.

Beberapa tradisi Islam kita warisi sampai sekarang, antara lain ziarah ke makam, sedekah, sekaten.
  • Ziarah, yaitu kegiatan mengunjungi makam. Ziarah berkembang bersama dengan tradisi lain. Di Jawa, misalnya pengunjung di sebuah makam melaksankan ziarah dengan cara melakukan berbagai kegiatan. Kegiatan tersebut adalah membaca Al Quran atau kalimat syahadat, berdoa, begadang untuk semadi, atau tidur dengan harapan memperoleh firasat dalam mimpi.
  • Sedekah, acara keluarga dengan mengundang tetangga sekitar. Sedekah untuk peristiwa gembira disebut syukuran. Sedekah untuk peristiwa sedih atau meminta perlindungan, disebut selamatan. Sedekah meminta sesuatu disebut hajatan.
  • Sekaten, yaitu perayaan Maulid Nabi Muhammad dalam budaya Jawa. Perayaan Sekaten dikenal di Yogyakarta, Surakarta, Jawa Timur, dan Cirebon.

28 Mei 2018

Pengertian Reproduksi, Tujuan, Jenis - Jenis Reproduksi Hewan, Reproduksi pada IKan, Reproduction

Pengertian Reproduksi, Tujuan, Jenis - Jenis Reproduksi Hewan, Reproduksi pada IKan, Reproduction

Reproduksi pada ikan - berbagaireviews.com


Pengertian Reproduksi.

Reproduksi atau perkembangbiakan adalah kemampuan makhluk hidup untuk menghasilkan individu baru yang sifatnya sama atau menyerupai induknya. Pada hewan, cara perkembangbiakannya ada yang dengan cara kawin (generative), ada yang dengan cara tidak kawin (vegetative). Namun, ada beberapa jenis hewan yang berkembangbiak secara kawin dan juga secara tak kawin.

Reproduksi pada ikan seperti halnya pada mahluk hidup lainnya, adalah suatu proses alamiah dalam rangka pengelakan spesies. Reproduksi adalah suatu proses makhluk hidup dalam usaha pengabdian spesies dan proses pemunculan spesies dengan ciri atau sifat yang merupakan kombinasi perubahan genetik. Ikan mengembangkan berbagai strategi reproduksi untuk mencapai keberhasilan reproduksi. Disini organ-organ yang terkait dengan proses reproduksi sangat berperan. Hal ini berhubungan dengan kondisi lingkungan perairan tempat hunian ikan. Perubahan lingkungan akan memberikan efek yang berbeda pada spesies ikan yang berbeda. Beberapa jenis ikan bahkan melakukan perjalanan ruaya yang jauh untuk memijah. Pemijahan yang tepat tempat dan tepat waktu untuk  kepastian keberhasilan reproduksi terkait erat dengan peran sistem endoktrin.

Tujuan Reproduksi.

Reproduksi pada makhluk hidup bertujuan untuk:
  • Menambah jumlah populasi
  • Menjaga dan mempertahankan kelestarian jenisnya di bumi ini agar tidak habis atau punah. Namun, kelestarian jenis suatu makhluk hidup tidak hanya ditentukan oleh kemampuan untuk bereproduksi. Kelestarian jenis suatu organisme ditentukan juga oleh kemampuan adaptasi dan seleksi alam.

Jenis - Jenis Reproduksi Hewan.

Perkembangbiakan pada hewan juga terjadi baik secara aseksual maupun seksual. Hewan tingkat rendah dapat bereproduksi secara seksual dan aseksual. Sedangkan hewan tingkat tinggi hanya bereproduksi secara seksual saja. Cara reproduksi pada hewan secara umum dibagi menjadi dua, yaitu:

1. Reproduksi Aseksual.

Reproduksi aseksual yaitu dihasilkannya individu baru tanpa peleburan sel kelamin jantan dan sel kelamin betina. Perkembangbiakan aseksual umumnya terjadi pada hewan tidak bertulang belakang (avertebrata), dan sebagian kecil hewan bertulang belakan (vertebrata). Beberapa cara reproduksi aseksual diantaranya sebagai berikut :
Membelah diri (pembelahan biner),  yaitu pembelahan diri dari satu sel menjadi dua sel baru. Misalnya, terjadi pada Protozoa.
Fragmentasi, yaitu pemisahan sebagian sel dari suatu koloni dan selanjutnya membentuk koloni sel baru. Misalnya, terjadi pada Volvox.
Beberapa jenis vertebrata juga mampu melakukan reproduksi seksual dan aseksual secara parthenogenesis. Pada bulan Mei 2007, para ilmuwan menemukan bahwa hiu martil dapat bereproduksi secara aseksual melalui partenogenesis, di mana hiu jenis ini memiliki kemampuan untuk menyuburkan telur mereka sendiri hingga menjadi individu baru.

2. Reproduksi Seksual.

Perkembangbiakan seksual melibat organ kelamin jantan dan organ kelamin betina serta ditandai oleh adanya peristiwa pembuahan (fertilisasi). Pembuahan dapat terjadi di luar tubuh maupun di dalam tubuh. Bila terjadi di luar tubuh disebut fertilisasi eksternal, misalnya pada ikan dan katak. Bila pembuahannya terjadi di dalam tubuh disebut fertilisasi internal. Misalnya pada kura-kura (reptile), ayam (aves), dan singa (mamalia). Fertilisasi pada hewan dibagi menjadi dua berdasarkan tempat terjadinya, yaitu:
  • Fertilisasi internal. Fertilisasi internal apabila fertilisasi terjadi di dalam tubuh induk betina. Misalnya pada reptilia, burung, dan mamalia
  • Fertilisasi eksternal. Fertilisasi yang terjadi di luar tubuh induk betina disebut fertilisasi eksternal. Fertilisasi eksternal biasanya dialami oleh hewan yang hidup di air, misalnya ikan dan katak.

Reproduksi Pada Ikan.

Ikan merupakan anggota vertebrata poikilotermik (berdarah dingin) yang hidup di air dan bernapas
dengan insang. Untuk melestarikan jenisnya ikan perlu bereproduksi. Ikan bereproduksi dengan cara seksual. Pembuahan terjadi diluar tubuh induk, yaitu di dalam air.

Sekali bertelur ikan mampu menghasilkan ribuan telur yang tidak dilindungi oleh cangkang. Telur yang telah dibuahi selanjutnya ada yang dibiarkan terapung-apung dalam air, ada yang ditempatkan dalam sarang dan dijaga oleh induknya, ada yang ditempelkan pada tumbuhan dalam air, serta ada pula yang disimpan di dalam rongga mulut induk betinanya hingga menetas.

Tipe Reproduksi dan Seksualitas pada Ikan.

Berdasarkan tipe-tipe reproduksi dan seksualitas, ikan dapat di bedakan menjadi 3 tipe, antara lain yaitu :

Biseksual.

Biseksual dapat di artikan sebagai jenis ikan yang memiliki dua kelamin dalam satu spesies atau dengan kata lain dapat di bedakan menjadi jantan dan betina. Pembedaan ini dapat dilakukan dengan melihat ciri seksual primer dan sekunder nya. Ciri seksual primer hanya bisa di lihat dengan melakukan pembedahan. Ciri seksual primer hanya dapat ditandai oleh organ yang berhubungan langsung dengan proses reproduksi; yaitu testis dan saluran pada ikan jantan, dan ovarium dan saluranya pada ikan betina. Sedangkan ciri seksual sekunder dapat dibedakan oleh dimorfise seksual atau melihat ciri morfologi dari ikan tersebut dan dikromatisme seksual dengan melihat warna dari ikan tersebut.

Uniseksual.

Uniseksual dapat diartikan sebagai organisme yang berkelamin tunggal. Pada beberapa spesies ikan penentuan kelamin lebih mudah dilakukan karena semua individu berkelamin betina. Contoh yang tepat mengenai fenomenan ini adalah kelompok ikan molly-amazon (Poecillia formosa) merupakan ikan yang ditemukan pertama kali sebagai ikan yang berkelamin betina. Molly-amazon bertindak sebagai parasit seksual terhadap dua spesies lain dari genus yang sama. Sperma dari jantan dari jenis ikan inang diperlukan untuk mengaktifkan perkembagan telur-telur molly-amazon, tetapi penyatuan kromosom jantan dan betina tidak terjadi sehingga hanya terbentuk betina yang secara genetik seragam. Pembentukan keturunan unuseksual ini disebut dengan partenogenesis (partenos,perawan, dan genesis, kejadian).

Hermaprodit.

Hermaprodit dapat diartikan sebagai sebuah organisme yang memiliki kelamin ganda. Hermaprodit dapat dibedakan menjadi tiga tipe yaitu hermaprodit singkroni, hemaprodit protandi, dan hemaprodit protogini. Hermaprodit singkroni adalah golongan ikan yang gonadnya terdapat sel kelamin jantan dan betina yang dapat aktif secara bersamaan. Hemaprodit protandi adalah golongan ikan yang dalam hidupnya mengalami perubahan jenis kelamin dari jantan menjadi betina misalnya ikan black  porgy, ikan ini pada umur tiga tahun berubah dari kelamin jantan ke betina. Hermaprodit Protogini adalah golongan ikan yang dalam hidupnya mengalami perubahan dari jenis betina menjadi jantan misalnya Labroides dimidiatus.

Organ Reproduksi Ikan - berbagaireviews.com



1. Organ Reproduksi Ikan Jantan.
Organ reproduksi pada ikan sering disebut dengan gonad. Gonad ikan jantan terdiri dari sepasang testis yang pada umumya berwarna putih atau kekuningan. Letak testis menggantung pada dinding tengah rongga perut (abdomen).

Testis berfungsi menghasilkan spermatozoa. Spermatozoa yang berasal dari testis akan dialirkan ke saluran sperma (vas deferens), kemudian menuju lubang urogenital. Lubang urogenital adalah lubang tempat bermuaranya saluran kelamin dan saluran urin. Melalui lubang urogenital inilah spermatozoa akan dikeluarkan.

Letak saluran urogenital berdekatan dengan anus. Beberapa jenis ikan bersifat hermafrodit di mana satu ikan memiliki dua jenis kelamin dan mampu memproduksi ovum dan sperma. Ikan yang bersifat hermafrodit dapat memiliki dua jenis kelamin secara bersamaan atau jenis kelaminnya berganti seiring dengan perkembangan.

Ikan Poecilia formosa adalah ikan hermafrodit yang berkembang biak secara partenogenesis di mana telur berkembang langsung menjadi embrio tanpa dibuahi.

2. Organ Reproduksi Ikan Betina.

Organ reproduksi atau gonad ikan betina terdiri dari ovarium yang berwarna bening kemerahan seperti agar-agar. Ovarium terletak di dekat usus, mengisi dua pertiga rongga perut atau hampir menutupi organ-organ tubuh. Ovarium berfungsi menghasilkan sel telur atau ovum.

Ovum keluar dari ovarium menuju oviduk atau saluran telur kemudian menuju lubang urogenital. Dari lubang urogenital inilah ovum yang telah siap dibuahi akan keluar.

Proses fertilisasi atau pembuahan pada ikan ada 2 cara, yakni pembuahan di dalam (internal fertilization) dan pembuahan di luar (external fertilization). Namun demikian kebanyakan jenis ikan melakukan pembuahan di luar tubuh induk betina.

1. Fertilisasi Internal.

Ikan yang melakukan pembuahan di dalam tubuh induknya disebut ikan jenis ovovivipar. Ikan jenis ini berkembang biak dengan cara melahirkan. Pembuahan terjadi di dalam tubuh ikan betina (internal fertilization). Sperma memasuki sel telur (oosit) melalui sebuah lubang yang disebut dengan mikrofil.
Umumnya hanya satu sperma yang dapat masuk ke dalam sebuah sel telur. Oosit yang telah dibuahi oleh sel sperma disebut zigot. Embrio berkembang di dalam tubuh induk betina, kemudian melahirkan anak yang sudah berwujud mirip dengan induknya. Ikan yang berkembangbiak secara ovovivipar adalah ikan dari famili Poecilidae, seperti platy, guppy, dan molly.

2. Fertilisasi Eksternal.

Ikan yang melakukan pembuahan diluar tubuh induknya disebut ikan jenis ovipar. Ikan jenis ovipar mengeluarkan telur dari dalam tubuhnya untuk dibuahi oleh ikan jantan. Proses pembuahan sel telur oleh sel sperma berlangsung diluar tubuh ikan.

Pada saat ikan betina bertelur mengeluarkan ovum-ovumnya, ikan jantan mendekati telur-telur tersebut sambil mengeluarkan spermatozoidnya. Jika ovum bertemu dengan spermatozoid terjadilah pembuahan atau fertilisasi menghasilkan zigot yang kemudian tumbuh dan berkembang menjadi embrio ikan.

Telur-telur yang telah dibuahi tampak seperti bulatan-bulatan kecil berwarna putih. Telur-telur ini akan menetas dalam waktu 24-40 jam. Anak ikan yang baru menetas mendapat makanan dari sisa kuning telurnya yang masih menempel di dalam perutnya. Anak ikan dapat langsung hidup sendiri, hanya beberapa jenis induk ikan terutama ikan jantan yang menjaga anak-anaknya.

27 Mei 2018

Pengertian Mosi, Arti, Makna, Kutipan, dan Contoh Mosi, Vote.

Pengertian Mosi, Arti, Makna, Kutipan, dan Contoh Mosi, Vote.

Pengertian mosi, makna dan contoh mosi - berbagaireviews.com



Pengertian Mosi.

Mosi memiliki 1 arti. Mosi memiliki arti dalam kelas nomina atau kata benda sehingga mosi dapat menyatakan nama dari seseorang, tempat, atau semua benda dan segala yang dibendakan.

Arti kata mosi menurut KBBI.
mosi [mo·si] Kata Nomina (kata benda).

Arti: keputusan rapat, msl parlemen, yang menyatakan pendapat atau keinginan para anggota rapat;

Kata mosi dalam kamus besar Bahasa Indonesia berati " Keputusan Rapat,

Sehingga secara umum dapat diartikan bahwa Mosi Tidak Percaya merupakan suatu Keputusan juga kesepakatan bersama untuk menyatakan pendapat bahwa tidak ada kepercayaan terhadap subjek. Tentunya Mosi Tidak Percaya ini dilatarbelakangi dengan adanya suatu hal atau keputusan, tindakan , dan lainnya yang tidak terpuji, yang tidak pantas, dan rasa ketidaknyamanan lainnya.

Tandingan dari Mosi Tidak Percaya ini ada yang disebut dengan Mosi Percaya, yang tujuannya untuk melakukan pembelaan terhadap subjek yang sedang mendapat Mosi Tidak Percaya tersebut.

Mosi kepercayaan: mosi yang menyatakan wakil rakyat percaya kepada kebijakan pemerintah (pengurus organisasi dsb).
Mosi tidak percaya: (Politik) pernyataan tidak percaya dari Dewan Perwakilan Rakyat thd kebijakan pemerintah.

Kutipan dan kata bijak pakai kata mosi.

Segelintir oligarki yang menguasai aset negara, sudah waktunya dihukum keras dengan mosi tidak percaya. - Najwa Shihab

Contoh Mosi.

Pada contoh kasus Setya Novanto , dimana ada beberapa anggota Dewan Menyatakan Mosi Tidak Percaya terhadap Novanto, itu berarti bahwa Anggota Dewan sudah tidak memberikan kepercayaan lagi terhadap Setya Novanto sebagai Ketua DPR RI. Yang melatarbelakangi Mosi Tidak Percaya ini seperti Setya Novanto telah menghianati cita-cita Bangsa Indonesia, telah merusak citra Parlemen, dan mencemarkan nama baik Presiden RI.
Sementara tandingannya yaitu Koalisi Partai yangvtergabung dalam Komisi Merah Putih memberikan dukungan penuh kepada Setya Novanto sebagai Ketua DPR RI. Ini termasuk Mosi Percaya.
Mosi tidak percaya ini dalam praktek bernegara biasanya dilakukan oleh DPR terhadap kebijakan atau keputusan pemerintah yang dirasa tidak baik untuk diterapkan.

Landasan Hukum Mosi.


Secara langsung dalam peraturan Perundang-undangan tidak ada pengaturan mengenai Mosi Tidak Percaya secara eksplisit. Namun ada keterkaitan dengan Hak Politik DPR yang diatur dalam "Pasal 77 ayat (1) Undang-Undang Nomor 27 Tahun 2009 tentang Majelis Permusyawaratan Rakyat, Dewan Perwakilan Rakyat, Dewan Perwakilan Daerah, dan Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (“UU 27/2009”)  "
Diantaranya ;
a. Hak interpelasi
b. Hak angket
c. Hak menyatakan pendapat

Dari ketiga Hak tersebut yang mendekati Mosi Tidak Percaya itu adalah Hak Menyatakan Pendapat. Dari uraian diatas maka dapat disimpulkan bahwa Mosi Tidak Percaya kususnya dalam Parlemen merupakan pernyataan pendapat dengan tidak percaya lagi terhadap pemerintah (kebijakan).

Walaupun secara langsung tidak ada landasan hukum yang secara tegas mengatur namun praktek Mosi Tidak Percaya ini telah menjadi praktek politik dalam bernegara sebagai pernyataan pendapat berdasarkan Hak Menyatakan Pendapat.

23 Mei 2018

Sistem Organ pada Manusia (Lengkap), Organ Systems in Humans.

Sistem Organ pada Manusia (Lengkap), Organ Systems in Humans.

Manusia adalah organisme multiseluler yang kompleks dimana untuk melangsungkan hidupnya membutuhkan kerja dari berbagai macam alat tubuh. Tubuh tersusun atas sel-sel sebagai unit pembangun tubuh. Sel-sel yang memiliki bentuk dan fungsi yang sama akan membentuk jaringan. Beberapa jaringan akan menyatu untuk membentuk organ, dan organ-organ yang memiliki fungsi yang bersesuaian akan membentuk sistem organ.





Dalam biologi, sistem organ adalah sekelompok organ yang bekerja sama untuk satu tujuan. Ketergantungan mereka pada satu sama lain sangat penting untuk fungsi kehidupan normal. Jika salah satu mengalami kegagalan, maka organ lain akan mengalami tekanan, yang mungkin menyebabkan seluruh kelompok akan menutup atau berhenti, dengan hasil yang fatal.

Beberapa organ dapat menjadi bagian dari lebih dari satu sistem: misalnya, pankreas merupakan bagian dari sistem pencernaan dan endokrin pada mamalia. Kelompok organ yang terkait ada di sebagian besar anggota kerajaan hewan. Meskipun rincian dapat bervariasi, semua mamalia, termasuk manusia, memiliki sepuluh sistem organ yang sama dalam hal fungsi: pencernaan, pernapasan, peredaran darah, urin, saraf, otot, tulang, reproduksi, endokrin dan integumen.

1. Sistem Pencernaan pada Manusia.

Sistem Pencernaan pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem pencernaan adalah sekumpulan organ terintegrasi yang memproses makanan, menguraikan zat yang terkandung pada makanan, dan menyerap sari-sari dan nutrisi makanan supaya makanan tersebut bermanfaat bagi tubuh. Sistem pencernaan pada manusia terdiri atas mulut, kerongkongan, lambung, usus 12 jari, jejunum, ileum, usus besar, dan anus. Selain itu, ada beberapa organ tubuh lain yang berperan dalam sistem pencernaan yakni hati dan pankreas. Fungsi utama sistem pencernaan adalah mencerna makanan.

Untuk melihat lebih lengkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2015/03/sistem-pencernaan-pada-manusia-beserta.html?m=1

Berikut adalah beberapa fungsi sistem pencernaan pada manusia:
  • Memasukkan makanan ke dalam tubuh.
  • Menghancurkan makanan.
  • Memecah nutrisi pada makanan supaya mudah dicerna.
  • Menyerap makanan.
  • Membusukkan dan membuang sisa-sisa makanan.

2. Sistem Ekskresi pada Manusia.


Sistem Ekskresi pada Manusia - berbagaireviews.com

Sistem ekskresi adalah sistem organ yang membuang cairan tubuh yang berlebih dan tidak berguna sehingga mencegah tubuh dari keracunan atau kerusakan. Sistem ekskresi juga membuang zat sisa metabolisme. Sistem ekskresi pada manusia terdiri dari ginjal, paru-paru, kulit, dan hati (liver).

Untuk lebih lengkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/05/sistem-ekskresi-pada-manusia-lengkap.html

Berikut adalah fungsi sistem ekskresi pada manusia:
  • Membuang zat atau cairan yang tidak dibutuhkan tubuh.
  • Membuat zat sisa metabolisme.
  • Mencegah zat bermanfaat keluar dari tubuh.
  • Mengendalikan konsentrasi zat dan cairan di dalam tubuh.
  • Mengendalikan suhu tubuh (keringat pada kulit).

3. Sistem Pernapasan pada Manusia.

Sistem Pernapasan pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem pernapasan pada manusia adalah sistem organ yang mengatur proses respirasi manusia. Respirasi adalah proses pertukaran oksigen dan karbon dioksida dari luar dan dalam tubuh. Organ yang paling berperan dalam sistem pernapasan pada manusia adalah paru-paru. Namun selain itu, terdapat organ lain seperti hidung, tenggorokan, dan trakea. 


Untuk melihat lebih lengkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2016/10/pernapasan-dan-alat-pernapasan-manusia.html


Berikut adalah fungsi sistem pernapasan pada manusia:
  • Membantu tubuh mendapatkan pasokan oksigen dari udara luar tubuh.
  • Mengeluarkan zat sisa metabolisme berupa karbon dioksida dan uap air.
  • Menyaring, mengatur suhu, dan melembabkan udara yang masuk.
  • Mencegah penyakit dan benda asing masuk ke dalam tubuh melalui saluran pernapasan.

4. Sistem Peredaran Darah pada Manusia.


Sistem Peredaran Darah pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem peredaran darah adalah sistem organ yang membuat darah tetap bersirkulasi di dalam tubuh sehingga dapat menjalankan fungsinya sebagai pengangkut nutrien, oksigen, karbon dioksida, hormon, melawan penyakit, mengatur suhu dan pH, dan mengatur homeostasis. Sistem peredaran darah pada manusia terdiri dari darah, jantung, dan pembuluh darah (arteri, vena, dan kapiler).


Untuk kelanjutan, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-peredaran-darah-manusi-struktur.html

Berikut adalah fungsi sistem peredaran darah pada manusia:
  • Mengedarkan darah ke seluruh tubuh.
  • Mengatur homeostasis.
  • Menyebar panas tubuh supaya merata.
  • Juga berfungsi sebagai kekebalan tubuh.

5. Sistem Rangka pada Manusia.

Sistem Rangka pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem gerak adalah kerangka tubuh yang terdiri dari 300 tulang saat lahir, dan 206 tulang saat usia dewasa. Kerangka manusia terdiri dari beberapa bagian utama seperti tengkorak, tulang belakang, tulang dada dan tulang rusuk, tulang selangka, tulang belikat, tulang lengan, tulang tangan, dan tulang kaki. Sistem rangka memiliki banyak fungsi lain tidak hanya sebagai kerangka tubuh manusia. 


Untuk selanjutnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-rangka-pada-manusia-jenis-jenis.html


Berikut adalah beberapa fungsi sistem rangka pada manusia:
  • Memberi dukungan saat bergerak dan melakukan aktivitas.
  • Memberikan bentuk tubuh.
  • Melindungi organ-organ vital terutama pada badan dan kepala.
  • Menyimpan berbagai macam mineral tubuh.
  • Menopang berat badan tubuh.
  • Memproduksi sel darah merah.

6. Sistem Saraf pada Manusia.


Sistem Saraf pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem saraf adalah bagian dari tubuh manusia yang mengkoordinasi respon tubuh terhadap lingkungannya dan memberikan sinyal kepada tubuh untuk bergerak. Seluruh sistem saraf pada manusia dikendalikan di sistem saraf pusat yang berada pada otak manusia. Sistem saraf pusat mengatur respon gerak baik gerakan biasa maupun gerak refleks. Sistem saraf terdiri dari sel-sel saraf. Satu sel saraf terdiri dari beberapa bagian seperti dendrit, badan sel, nukleus, neurit, selubung mielin, sel schwann, nodus ranvier, dan sinapsis.


Untuk selengkapnya, silahkan click   http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-saraf-pada-manusia-komponen.html


Berikut adalah beberapa fungsi sistem saraf pada manusia:
  • Menerima rangsangan dari panca indera.
  • Menghantarkan rangsangan (impuls) ke sistem saraf pusat.
  • Memberikan tanggapan atas rangsangan tersebut.
  • Mengendalikan gerakan tubuh sadar.
  • Mencegah tubuh terkena bahaya (seperti panas dan benda tajam) dengan gerak refleks.

7. Sistem Endokrin pada Manusia.


Sistem Endokrin pada Manusia - berbagaireviews.com

Sistem endokrin adalah sekumpulan kelenjar organisme yang mensekresi hormon langsung ke darah melalui sistem sirkulasi untuk dibawa menuju organ tujuan. Beberapa kelenjar pada sistem endokrin pada manusia adalah kelenjar pituitari, kelenjar pineal, pankreas, hipotalamus, kelenjar adrenal, testis, ovarium, kelenjar tiroid, dan kelenjar paratiroid.


Untuk selanjutnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-endokrin-pada-manusia-kelenjar.html

Berikut adalah beberapa fungsi sistem endokrin pada manusia:
  • Menghasilkan hormon dan mengedarkannya ke organ/jaringan tujuan melalui sistem peredaran darah.
  • Merangsang aktivitas tubuh
  • Mengendalikan aktivitas tubuh.
  • Mengatur proses metabolisme
  • Merangsang pertumbuhan jaringan

8. Sistem Imun pada Manusia.



Sistem Imun pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem imun atau sistem kekebalan tubuh adalah pusat sistem pertahanan tubuh yang melindungi tubuh dari penyakit. Organ penyusun sistem kekebalan tubuh pada manusia adalah sumsum tulang, kelenjar timus, limpa, kelenjar getah bening, adenoid, dan amandel. Sedangkan sel-sel yang berperan sebagai alat pertahanan tubuh adalah sel-T, sel natural killer, sel-B, granulosit, makrofag, dan sel dendritik.


Selengkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-kekebalan-tubuh-sistem-imun.html


Berikut adalah beberapa fungsi sistem imun pada manusia:
  • Melindungi tubuh dari bibit penyakit.
  • Menghilangkan sel mati untuk regenerasi jaringan.
  • Menghancurkan substansi asing pada tubuh.
  • Menetralisir racun yang dikeluarkan mikroorganisme asing.

9. Sistem Reproduksi pada Manusia.


Sistem Reproduksi pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem reproduksi adalah sistem fertilisasi internal oleh proses pertemuan antara organ kelamin pria dan wanita. Tujuan utama sistem reproduksi adalah untuk menghasilkan keturunan. Sistem reproduksi pada pria dan wanita berbeda. Sistem reproduksi pada pria terdiri dari testis, epididimis, vas deferens, vesikula seminalis, kelenjar cowper, uretra, penis, dan skrotum. Sedangkan organ reproduksi pada wanita terdiri dari ovarium, oviduk, tuba falopi, rahim, dan vagina.



Selengkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-reproduksi-pada-manusia.html


Fungsi sistem reproduksi pada manusia adalah:
  • Untuk berkembang biak.
  • Sebagai tempat pertumbuhan janin bagi wanita.
  • Menghasilkan sel kelamin pria (sperma) atau wanita (sel telur)

10. Sistem Indera pada Manusia.

Sistem indera adalah sistem penerima rangsangan dari lingkungan sekitar. Sistem indera dipisahkan dengan sistem saraf karena sistem saraf merupakan sistem penghantar dan pemroses rangsangan. Manusia memiliki lima indera (panca indra) yakni penglihatan (mata), pendengaran (telinga), perasaan (kulit), pengecap (lidah), dan penciuman (hidung). 


Selanjutnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-indera-dan-alat-pada-manusia.html


Berikut adalah fungsi sistem indera pada manusia:
  • Mengenali lingkungan sekitar.
  • Mencegah tubuh dari bahaya.
  • Membantu berinteraksi dengan lingkungan sekitar.
  • Membantu alat tubuh lain. Seperti lidah membantu menelan dan kulit membantu mengarahkan gerakan manusia.

11. Sistem Otot pada Manusia.


Sistem Otot pada Manusia - berbagaireviews.com

Sistem otot adalah sistem penggerak tulang dan organ tubuh. Otot dikendalikan otak melalui sistem saraf, baik secara sadar maupun tak sadar. Jika sistem indera merupakan penerima rangsangan dan otak pemroses rangsangan, maka sistem otot merupakan efektor atau pelaksana respon dari rangsangan tersebut. Otot terdiri dari sel-sel otot. Macam-macam sel otot meliputi otot lurik, otot polos, dan otot jantung.


Selengkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-otot-pada-manusia-lengkap-fungsi.html

Berikut adalah fungsi sistem otot pada manusia:
  • Sebagai pelaksana respon dari suatu rangsangan.
  • Bergerak dengan menggerakkan tulang.
  • Membantu organ lain menjalankan tugasnya.
  • Membentuk postur tubuh.

12. Sistem Integumen pada Manusia.

Sistem Integumen pada Manusia - berbagaireviews.com


Sistem integumen adalah sistem organ yang melindungi tubuh dari berbagai macam kerusakan seperti kehilangan cairan atau abrasi dari luar. Sistem integumen pada manusia terdiri dari kulit dan tambahannya (termasuk rambut dan kuku).


Selangkapnya, silahkan click  http://www.berbagaireviews.com/2018/06/sistem-integumen-pada-manusia-lengkap.html

Berikut fungsi sistem integumen pada manusia:
  • Bekerja sebagai anti air.
  • Melindungi jaringan di dalamnya.
  • Mengekskresi zat buangan.
  • Mengatur suhu tubuh.
  • Menyimpan air dan lemak.
  • Sebagai tempat menempel reseptor saraf untuk mendeteksi sakit, rabaan, tekanan, dan suhu.
  • Melakukan sintesis vitamin D.